Connect with us

Kota Tangerang

Sampah Medis Berserakan di Belakang Terminal Poris Plawad

Published

on

Kabartangerang.com Pengguna jalan resah lantaran adanya tumpukan sampah yang berlokasi dibelakang Terminal Poris Plawad, Kota Tangerang.

Tumpukan sampah yang memiliki panjang sekitar seratus meter tersebut berasal dari limbah domestik warga komplek yang dibuang menggunakan gerobak setiap hari.

Hal ini disampaikan langsung oleh salah satu pemulung bernama Suyono,  Senin, 21 Desember 2020.

Menurut Suyono bahwa sampah itu berasal dari penghuni komplek yang disebabkan tidak adanya tempat pembuangan sampah. Akibatnya, tumpukan sampah pun menggunung dan mengeluarkan aroma tak sedap.

“Jarang diangkut oleh pihak kebersihan, sehingga sampah disini semakin banyak,” kata Suyono seraya menambahkan, dirinya juga sering menemukan sampah medis seperti masker, sarung tangan hingga bungkus suntikan.

“Cukup banyak mas sampah medisnya. Tapi paling banyak itu masker dan sarung tangan, “paparnya.

Haryono, salah satu pengguna jalan menerangkan, warga sekitar memang membuang sampahnya disini karena tidak memiliki tempat sampah dimasing-masing perumahan.

“Seharusnya ada tempat pembuangan yang disediakan dan jangan buang sampah disepanjang jalan karena inikan tempat umum,” tegasnya.

Dikatakan Haryono, seharusnya pemerintah daerah menyedikan tempat sampah, sehingga tempat ini tidak dipenuhi sampah yang mampu menimbulkan penyakit.

“Sampah ini mampu membahayakan bagi masyarakat yang melintas,” pungkasnya.(ydh)

Source

Populer