Entertainment
Terimbas Pandemi, Vanessa Angel Jual Mobil
Kabartangerang.com, JAKARTA — Kondisi perekonomian Vanessa Angel semakin terpuruk semenjak wabah covid-19. Apalagi semenjak aktris FTV itu terjerat kasus hukum akibat dugaan kepemilikan 20 butil pil Xanax yang mengandung psikotropika.
Imbas kasus tersebut, Vanessa Angel dan suaminya dikabarkan sempat menjual mobil, demi bertahan hidup. Situasi pahit itu dibenarkan oleh Doddy Sudrajat dan Puput selaku orang tua Vanessa.
“Benar (jual mobil). Kan memang kondisinya lagi seperti ini,” aku Puput, ibu tiri Vanessa Angel saat ditemui di Pengadilan Negeri Jakarta Barat usai sidang perdana, Senin (31/8).
Doddy Sudrajat berharap Vanessa Angel bersama suaminya, Febri Ardiansyah alias Bibi, dimudahkan rezekinya pada masa mendatang. Sehingga, mereka dapat kembali membeli mobil lagi.
“Mudah-mudahan ke depannya rezekinya lancar ya,” doa Doddy Sudrajat untuk Vanessa Angel dan Bibi.
Doddy memaklumi pemasukan putrinya itu kini berkurang. Sebab, situasi seperti itu bukan hanya dialami Vanessa Angel dan keluarga saja. Ada banyak orang di Indonesia mengalami kondisi serupa.
“Kalau sekarang jangan ngomongin ekonomi karena semua juga mengalaminya. Kita doakan saja lah mudah-mudahan terbaik,” ucap Doddy Sudrajat. (JPC)
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoWabup Intan Minta Metrologi Legal Terus Dijaga untuk Menjamin Keakuratan Pengukuran
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoSekda Tegaskan Investasi Kesehatan Penting untuk Membentuk Generasi Sehat dan Berdaya Saing
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoHari Kesehatan Nasional, Wabup Intan: Generasi Hebat Lahir dari Ibu yang Sehat dan Bahagia
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoDiseminasi Statistik Sektoral 2025, Bupati Dorong Percepatan Transformasi Digital Pemerintahan
-
Tangerang5 hari agoPT BSD Tol Optimalkan Performa PJU dan Infrastruktur Pendukung untuk Tingkatkan Standar Layanan
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoBupati Tangerang Buka STQ Ke-13 Kecamatan Kronjo
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoSiaga Cuaca Ekstrem, Pemkab Tangerang Gelar Rapat Darurat
-
Kabupaten Tangerang4 hari agoBupati Resmikan Gedung SDN Pancar Budaya Desa Tegal Angus Teluknaga



