Entertainment
Dituding Netizen, Ayu Ting Ting: Saya Balas Aja Biar Seru
Kabartangerang.com,JAKARTA– Ayu Ting Ting emosi dituding mau merebut Atta Halilintar dari Aurel Hermansyah oleh netizen. Hal itu terjadi setelah Ayu berkomentar pada salah satu postingan Atta, belum lama ini.
Dituding yang tidak-tidak oleh netizen, emosi pelantun Alamat Palsu itu tidak tertahankan. Dia pun menunjukkkan kekesalannya dengan menyemprot netizen yang mengatakan demikian.
Ayu Ting Ting tidak habis pikir kenapa ada yang sampai berpikiran seperti itu. Sementara Ayu sudah menganggap Atta Halilintar seperti adik sendiri.
Ayu menegaskan bahwa dirinya tidak mungkin merebut Atta dari Aurel. Karena secara usia dia lebih tua dibandingkan dengan anggota Gen Halilintar itu.
Ayu mengakui dirinya cukup emosional ketika itu lantaran kondisinya sedang kurang baik. Dia pun langsung membungkam netizen yang berkomentar aneh terhadap dirinya pada kolom komentar.
“Namanya juga manusia apalagi kolesterol lagi naik. Pas banget kebaca, kita jawabin deh,” kata Ayu Ting Ting saat ditemui di bilangan Tendean, Jakarta Selatan, Rabu (22/7).
Ayu mendapat komentar negatif dari netizen sejatinya bukan kali ini saja. Dia sudah berkali-kali mendapat komentar tak sedap dari barisan para pembencinya di media sosial. Dia biasanya selalu menanggapinya dengan cuek. Namun ketika disinggung soal Atta, emosinya pun langsung naik.
“Kalau saya sih nanggepinnya masih dalam bercanda-bercandaan ya. Jarang-jarang saya balesin komen. Tapi yang ini saya balas aja biar seru,” ungkap Ayu Ting Ting. (JPC)
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoWabup Intan Minta Metrologi Legal Terus Dijaga untuk Menjamin Keakuratan Pengukuran
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoSekda Tegaskan Investasi Kesehatan Penting untuk Membentuk Generasi Sehat dan Berdaya Saing
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoHari Kesehatan Nasional, Wabup Intan: Generasi Hebat Lahir dari Ibu yang Sehat dan Bahagia
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoDiseminasi Statistik Sektoral 2025, Bupati Dorong Percepatan Transformasi Digital Pemerintahan
-
Tangerang5 hari agoPT BSD Tol Optimalkan Performa PJU dan Infrastruktur Pendukung untuk Tingkatkan Standar Layanan
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoBupati Tangerang Buka STQ Ke-13 Kecamatan Kronjo
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoSiaga Cuaca Ekstrem, Pemkab Tangerang Gelar Rapat Darurat
-
Kabupaten Tangerang4 hari agoBupati Resmikan Gedung SDN Pancar Budaya Desa Tegal Angus Teluknaga



