Entertainment
Netizen Luar Negeri Respons Positif Gundala

Kabartangerang.com–Dalam hitungan bulan, Indonesia bakal punya film superhero ”baru”. Gundala siap ditayangkan mulai 29 Agustus. Poster film jagoan asli Indonesia itu dirilis Selasa (28/5), bersamaan dengan perkenalan para tokohnya.
Joko Anwar selaku sutradara menyatakan sangat hati-hati merilis satu per satu elemen dalam film jagoannya itu. ”Kita minta para pemain dan kru untuk tanda tangan perjanjian supaya tidak membocorkan,” ungkap Joko ketika perilisan poster di kawasan Senayan itu.
Poster itu menampilkan karakter Gundala sebagai center yang dikelilingi karakter lain dalam ukuran kecil. Joko menyatakan sengaja memilih desain poster tersebut untuk menonjolkan karakter Gundala.
Bahkan, wajah hero yang bakal diperankan Abimana Aryasatya itu tidak diperlihatkan. Suasananya dibuat gelap untuk menggambarkan feel cerita. ”Kami memang ingin posternya memiliki sifat dan feel dari film dan inilah yang paling mewakili,” jelasnya.
Netizen Penasaran Cewek Matre yang Disindir Al Ghazali
Meski melarang keras penyampaian spoiler, Joko mengatakan senang ketika banyak penggemar yang bisa menemukan easter egg melalui trailernya. Trailer Gundala yang sudah rilis April lalu itu mendapat cukup banyak respons positif. Bahkan, banyak netizen dari luar negeri yang membuat video reaksinya.
Dia menambahkan, jalan cerita bakal berbeda dengan film Gundala yang tayang pada 1981. Joko menyatakan tidak khawatir jika cerita versi tahun ini akan melenceng dari ekspektasi penikmat film Gundala 1980-an.
”Justru yang ini kita buat lebih mendekati komiknya jika dibandingkan dengan yang 1981,” ujarnya.
Latar waktu yang digunakan tetap mengikuti zaman, 2019. Dia juga memperkaya dari catatan-catatan pribadi sang kreator, Harya Suraminata.
Venny Hamil, Edric Tjandra Segera Gendong Bayi
Soal kostum, tampilannya menyesuaikan perkembangan zaman. Yang paling mencolok adalah tampilan baju, yang semula menampilkan celana dalam di bagian luar. ”Gak mungkin kan kalau sekarang kostumnya dibuat celana di luar,” kelakarnya.
Abimana yang memainkan peran Gundala mengaku bangga bisa mengenakan kostum ala superhero Hollywood tersebut. Meskipun kadang terasa kurang nyaman. Apalagi, bagian wajah sengaja ditutupi.
”Jujur, pengap banget. Tapi, gak berat sih,” ungkapnya. Setiap selesai syuting dia mengaku sering basah kuyup banjir keringat. (jpnn)
-
Bisnis4 hari ago
Pembinaan dan Pelatihan Content Creator Dukung Kreativitas Digital
-
Bisnis4 hari ago
Kepercayaan & Keyakinan Investor Tinggi Terhadap Petrosea Terus Tumbuh di Tahun 2025
-
Bisnis4 hari ago
Tugu Insurance Raih 6 Penghargaan di SLE Awards 2025
-
Kota Tangerang6 hari ago
Kota Tangerang Kembali Jadi Tuan Rumah Kegiatan Olahraga Nasional
-
Tangerang7 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Raih Empat Penghargaan di Bidang Kesehatan Hewan
-
Kota Tangerang6 hari ago
Hadirkan SLBKL di 13 Kecamatan, Dr. Nurdin: Upaya Dukung Lansia Sehat, Mandiri, dan Berdaya Guna
-
Tangerang5 hari ago
Legislator: Standardisasi Dapur Umum MBG di Tangerang Selatan Luar Biasa, Layak Jadi Contoh
-
Tangerang7 hari ago
Andra Soni Silaturahmi dengan Benyamin, Sinergi untuk Kesejahteraan Rakyat Banten