Connect with us

Banten

Airin Dukung Peran Aktif Masyarakat Dalam Mengembangkan Potensi Desa

Tokoh Perempuan, Airin Rachmi Diany menyatakan peran aktif masyarakat dalam mengembangkan potensi desa sangatlah penting untuk meningkatkan kesejahteraan dan pembangunan desa secara keseluruhan.

 

Hal ini dikarenakan masyarakat merupakan aktor utama dalam pembangunan desa.

 

“Partisipasi masyarakat dalam mengembangkan potensi desa akan memberikan dampak yang lebih besar dan berkelanjutan,” ujarnya, Kamis (1/2/2024).

 

Menurutnya, masyarakat dapat memberikan masukan dan saran dalam perencanaan pembangunan desa. “Masukan dan saran dari masyarakat dapat membantu pemerintah desa untuk membuat perencanaan pembangunan yang tepat sasaran,” tuturnya.

 

Lebih lanjut, dengan mengembangkan usaha ekonomi produktif, seperti pertanian, perkebunan, perikanan, dan usaha kreatif. Masyarakat dapat meningkatkan pendapatan masyarakat desa dan menciptakan lapangan kerja baru.

 

Kemudian, kata Airin, masyarakat juga perlu menjaga kelestarian lingkungan desa. “Lingkungan yang bersih dan asri dapat mendukung pembangunan desa yang berkelanjutan,” ujarnya.

 

Selain itu juga, masyarakat dapat berpartisipasi dalam kegiatan sosial kemasyarakatan, seperti gotong royong, kerja bakti, dan kegiatan keagamaan. Hal ini dapat meningkatkan kebersamaan dan kekompakan masyarakat desa.

 

“Dengan peran aktif masyarakat, potensi desa dapat dioptimalkan untuk mewujudkan desa yang maju dan mandiri,” pungkasnya. (fid)

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Populer