Entertainment
Mengharukan, Alasan Ifan Seventeen Berlebaran di Kampung Halaman Mendiang Istrinya

Kabartangerang.com,JAKARTA— Vokalis Ifan Seventeen mengaku akan merayakan Lebaran 2019 di kampung halaman mendiang istrinya, Dylan Sahara di Ponorogo, Jawa Timur.
Walau sang istri telah tiada, dia ingin tetap dekat dengan makam almarhumah. “Insya Allah (lebaran) di Ponorogo, mau nemenin istri, biar bisa tetap dekat,” kata Ifan Seventeen di kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (26/5).
Tahun ini bakal menjadi lebaran pertama pelantun Selalu Mengalah itu tanpa Dylan Sahara. Dia mengatakan sangat merindukan sosok mendiang istrinya itu.
Meski demikian, Ifan Seventeen memastikan telah ikhlas melepas kepergian sang istri. “Rindu lah, mencoba ikhlas,” ucap Ifan Seventeen.
Seperti diketahui, Dylan Sahara menjadi salah satu korban bencana tsunami Banten pada 22 Desember 2018 lalu. Dia kemudian dimakamkan di kampung halamannya di Ponorogo, Jawa Timur.
Selain Dylan, rekan Ifan dalam band Seventeen juga menjadi korban meninggal. Tiga personel serta kru Seventeen ditemukan tidak bernyawa setelah diterjang tsunami saat tengah manggung. (jpnn)
-
Bisnis6 hari ago
Tugu Insurance Raih 6 Penghargaan di SLE Awards 2025
-
Bisnis6 hari ago
Kepercayaan & Keyakinan Investor Tinggi Terhadap Petrosea Terus Tumbuh di Tahun 2025
-
Bisnis6 hari ago
Pembinaan dan Pelatihan Content Creator Dukung Kreativitas Digital
-
Kota Tangerang6 hari ago
TP PKK Kota Tangerang Gelar Pengajian Isra Mikraj dengan Menghadirkan Penceramah Ustaz Achmad Taupik
-
Tangerang6 hari ago
Legislator: Standardisasi Dapur Umum MBG di Tangerang Selatan Luar Biasa, Layak Jadi Contoh
-
Tangerang6 hari ago
Dikunjungi DPR RI, Pilar Saga Pastikan Pemkot Tangerang Selatan Siap Kawal Program MBG dengan Optimal
-
Tangerang6 hari ago
DP3AP2KB Tangerang Selatan Jalin Kemitraan Strategis dengan ITI, Fokus Penguatan Program Sosial dan Pendidikan
-
Tangerang6 hari ago
Benyamin Tekankan Pentingnya Komitmen Perangkat Daerah Wujudkan Sistem Kearsipan yang Tertib dan Terstruktur