Kota Tangerang
Pemkab Tangerang Salurkan 15 Perahu Bagi Nelayan Carita Terdampak Tsunami

Kabartangerang.com- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tangerang menyalurkan bantuan 15 unit perahu motor untuk nelayan terdampak tsunami Selat Sunda di Carita, Kabupaten Pandeglang, Kamis (27/6/2019). Penyerahan dilakukan langsung Bupati A Zaki Iskandar kepada Bupati Pandeglang Irna Narulita.
Zaki mengatakan, bantuan dari Pemkab Tangerang dan masyarakat bukan hanya perahu motor saja. Rencananya, setelah penyerahan 15 unit perahu motor untuk nelayan, dalam waktu dekat akan kembali diserahkan 15 unit perahu motor.
“Total Rp1.5 miliar dana yang dihimpun oleh pemerintah bersama Masyarakat dan disalurkan melalui yayasan MNC Peduli ini merupakan bentuk kepedulian masyarakat Kab. Tangerang agar bisa membantu saudarnya yang terkena musibah tsunami di Pandeglang,” ujar Zaki ketika memberikan perahu di Carita Pandeglang.
Sementara itu Bupati Pandeglang Irna Narulita mengaku sektor perikanan dan kelautan lumpuh pasca-wilayah pesisir Selat Sunda diterjang tsunami. Sementara bantuan dari pemerintah pusat pun tidak bisa dilakukan secara cepat.
“Kami sangat berterimakasih kepada masyarakat terutama Bupati Tangerang yang benar-benar peduli terhadap masyarakat Pandeglang meskipun masih satu Provinsi Banten tetapi tetap jauh dari Pandeglang tetapi kepeduliannya sangat kita rasakan,” terang Irna. (kom/one)
-
Tangerang5 hari ago
Safari Ramadan, Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan: Momen Mempererat Silaturahmi Bersama Masyarakat Tangerang Selatan
-
Tangerang5 hari ago
Pilar Pimpin Operasi Gabungan Ramadan, Ratusan Botol Miras Disita, Tempat Hiburan Tangsel Diawasi Ketat
-
Nasional5 hari ago
Resmikan Masjid Ibadurrahman di Bogor, Menag Nasaruddin Umar: Sumber Berkah bagi Lingkungan
-
Tangerang2 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Jaga Kebersamaan dan Sinergi Membangun Tangerang Selatan
-
Tangerang2 hari ago
Bazar Murah Ramadan di Setu Dipadati Ribuan Warga, Pilar Saga: Ringankan Beban Masyarakat
-
Tangerang5 hari ago
Benyamin Ajak Warga Tangerang Selatan Donor Darah di Bulan Ramadan
-
Tangerang5 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Gelar Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna 2025, Total Hadiah Rp48 Juta
-
Tangerang2 hari ago
Safari Ramadan di Pondok Aren, Pilar Saga Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid