Tangerang
Sekda Bambang Noertjahjo Sambut Safari Ramadan Provinsi Banten di Tangerang Selatan

Safari Ramadan yang diselenggarakan oleh Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten kali ini dilakukan di Kota Tangerang Selatan. Kali ini, Masjid Al Mujahidin Pamulang menjadi tempat safari Ramadan provinsi yang dihadiri oleh Pj Sekretaris Daerah (Sekda) Banten Nana Supiana yang disambut oleh Sekda Tangsel, Bambang Noertjahjo, pada Rabu (19/03/2025).
Dalam kesempatannya, Sekda Bambang menyambut baik safari Ramadan yang diselenggarakan oleh Pemprov Banten. Dirinya menyebut hal ini untuk memperkuat silaturahmi dan sinergi bersama masyarakat.
“Kalau kami di level kota tujuannya safari Ramadan adalah silaturahmi, dan kali ini bersama Provinsi Banten. Ini merupakan hal-hal yang sangat baik,” ujarnya.
Hadirnya pemerintah provinsi tentunya semakin memperkuat kolaborasi dalam kemajuan dan layanan yang ada di Provinsi Banten, khususnya di Tangsel.
“Kita bisa sambung rasa, apa yang telah kami telah lakukan dan apa nanti yang diharapkan dari pihak provinsi. Sejatinya, provinsi skalanya lebih atas, lebih makro lagi, sehingga kolaborasi menjadi satu kekuatan yang luar biasa demi kemajuan dan pelayanan,” ucapnya.
Hal senada disampaikan Pj Sekda Banten, Nana Supiana. Beliau menyebut kolaborasi sebagai kunci dalam percepatan kesejahteraan masyarakat.
“Memang kemajuan pembangunan Tangerang Selatan luar biasa. Ini akan terus kita dorong bersama-bersama dengan masyarakat tentu,” katanya.
Kegiatan safari Ramadan ini jadi momentum untuk terus bekerja sama dengan berbagai pihak. Apalagi, pemerintah tidak bisa bekerja sendiri butuh sinergi dengan masyarakat. (fid)
-
Tangerang6 hari ago
Sidak Pasar Ciputat di Malam Hari, Pilar Saga: Kita Pastikan Ini Permanen Penertibannya
-
Tangerang2 hari ago
Bersama Gubernur Banten, Benyamin Dampingi Jamintel Kejaksaan Agung Tinjau Program MBG untuk SKH di Tangerang Selatan
-
Tangerang7 hari ago
Putri Tangerang Selatan City Raih Juara Hydroplus Piala Pertiwi U-14 & U-16 Regional Banten
-
Tangerang5 hari ago
Pimpin Upacara Hari Otonomi Daerah Tingkat Tangerang Selatan, Pilar Saga Serukan Sinergi Menuju Indonesia Emas 2045
-
Tangerang7 hari ago
Askot PSSI Tangerang Selatan Apresiasi Prestasi SSB Putri Tangsel City
-
Nasional6 hari ago
Sinergi Kemenag dan BPH, Menag Nasaruddin Umar: Kita Bertekad Sukseskan Penyelenggaraan Haji
-
Tangerang6 hari ago
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung Luncurkan Transjabodetabek Alam Sutera–Blok M
-
Nasional4 hari ago
Institut Nalanda Bersama RMUTK Luncurkan Program Ph.D Global Buddhism