Banten
Satgas Covid-19 Tutup Sementara Tempat wisata MBS di Serang

Kabartangerang.com- Satuan Tugas (Satgas) Covid-19 Kecamatan Curug, Kota Serang menutup sementara tempat wisata Mahoni Bangun Sentosa (MBS). Ini dilakukan untuk mencegah meluasnya pandemi Covid-19 selama musim libur akhir tahun.
“Kami sepakat untuk mengadakan penutupan sementara terhadap Taman wisata MBS mulai tanggal 30 Desember 2020 sampai dengan 1 Januari 2021,” kata Kapolsek AKP Dedi Rudiman dalam rapat koordinasi terkait Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 ditengah Pandemi Covid-19 di kantor Camat Curug, Selasa (29/12/2020).
AKP Dedi menambahkan, pihaknya membahas terkait Surat Edaran Walikota Serang tentang protokol kesehatan Covid-19.
“Isi dari Surat Edaran Walikota Serang tersebut diantaranya pelarangan kegiatan yang dapat menimbulkan kerumunan,” ujarnya.
Sedangkan untuk Wisata Waterboom Tembong dan Wisata Religi Kapal Bosok, menurutnya tidak ditutup karena pengunjung setiap hari besar dan libur Sabtu Minggu hanya sekitar 50 orang.
Kapolsek berharap, masyarakat agar paham terkaitnya ditutup sementara taman wisata MBS.
“Kami juga menyampaikan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan Covid-19 dengan memakai masker, mencuci tangan menggunakan sabun diair mengalir dan menjaga jarak atau hindari kerumunan,” tandasnya.
Dalam rapat koordinasi itu, hadir pula Camat Curug Andi Heryanto, Danramil Curug Cikeusal Kapten Inf Roni K, Babinsa kelurahan Kamanisan Serda Asep, Bhabinkamtibmas Kelurahan Kamanisan Bripka Rasyo, Direktur Taman Wisata Mahoni Bangun Sentosa Haerudin. (red)
-
Tangerang6 hari ago
Pilar Saga Lepas 133 Atlet Kormi Tangerang Selatan yang Akan Berlaga di Fornas VIII NTB 2025
-
Kabupaten Tangerang6 hari ago
Sekda Kabupaten Tangerang Dorong Pelayanan Prima dan Kedisiplinan Aparatur
-
Tangerang5 hari ago
Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Luncurkan 54 Koperasi Merah Putih
-
Kabupaten Tangerang6 hari ago
Bupati Tangerang: Koperasi Merah Putih Perkuat Roda Ekonomi dan Kemandirian Desa
-
Tangerang7 hari ago
PIMRED Award 2025, Benyamin Raih Penghargaan sebagai Kepala Daerah Terbaik dalam Bidang Komunikasi dan Keterbukaan Informasi Publik
-
Kabupaten Tangerang4 hari ago
O2SN Tingkat SMA Jadi Ajang Prestasi dan Pembentukan Karakter Siswa
-
Kabupaten Tangerang4 hari ago
Bupati Tangerang Bersama Abuya Entoh Letakkan Batu Pertama Pembangunan Masjid Agung At-Taubah
-
Kabupaten Tangerang4 hari ago
Tutup Gala Siswa Indonesia 2025, Bupati Tangerang Dorong Pembentukan Sekolah Olahraga Daerah