Connect with us

Banten

Polda Banten Gelar Latpraops Lilin Kalimaya 2020 Jelang Libur Nataru

Published

on

Kabartangerang.com- Polda Banten bakal melakukan pengamanan selama libur Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 (Nataru) melalui Operasi Lilin Kalimaya 2020. Sebagai persiapan, Biro Ops Polda Banten gelar kegiatan Latpraops Lilin Kalimaya 2020 di Aula Rupatama Mapolda Banten, Rabu (16/12/2020).

“Ya, tadi peserta Operasi Lilin Kalimaya 2020 mengikuti Latpraops Lilin Kalimaya 2020 dengan tema “Melalui Bimtek Latihan Pra Operasi Kita Tingkatkan Profesionalisme Polri Dalam Pengamanan Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 Guna Memelihara Keamanan Dalam Negeri” yang dipimpin oleh Kabagbinops Biro Ops Polda Banten AKBP Afrizal,” kata Kapolda Banten Irjen Fiandar melalui Karo Ops Polda Banten Kombes A. Roemtaat dalam keterangan yang diterima, Rabu (16/12/2020).

Menurutnya, Latpraops itu digelar untuk mengatur dan mempersiapkan perencanaan gelar pasukan Ops Lilin Kalimaya 2020 yang akan dilaksanakan pada 21 Desember 2020 mendatang.

“Tadi juga kami membahas dan mengevaluasi tentang pelaksanaan Ops Lilin Kalimaya 2020 dan mengecek jumlah sarpras yang akan dilaksanakan pada Operasi Lilin 2020,” katanya menambahkan.

A. Roemtaat berharap agar kegiatan Operasi lilin 2020 berjalan dengan aman, lancar, serta dapat mengantisipasi pelanggaran protokol kesehatan.

“Semoga dapat mengantisipasi kemacetan dan kecelakaan lalu lintas pada libur hari Natal 2020 dan Tahun Baru 2021 serta menekan angka pelanggar protokol kesehatan,” tutur A. Roemtaat.

Terpisah, Kabidhumas Polda Banten Kombes Pol Edy Sumardi kembali mengingatkan agar masyarakat Banten yang hendak liburan untuk tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Covid-19 saat ini masih menjadi pandemi. Selalu gunakan masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan agar kita semua terhindar dari virus yang mematikan tersebut,” tutup Edy Sumardi. (red)

Source

Advertisement

Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Populer