Kota Tangerang
DPRD Kota Tangerang Gelar PAW, Lantik Mustofa Gantikan Mulyadi

Kabartangerang.com – DPRD Kota Tangerang menggelar rapat paripurna terbuka dengan agenda pelantikan anggota DPRD Kota Tangerang Pergantian Antar Waktu (PAW) dari Fraksi PPP-PAN, Mustofa, Rabu (7/12/2022).
Mustofa merupakan politisi PPP yang saat ini menjabat Sekretaris DPC PPP Kota Tangerang, resmi menggantikan Mulyadi H Muslih hingga 2024 mendatang.
Turut hadir pula dalam rapat paripurna tersebut, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah, Wakil Wali Kota Tangerang Sachrudin dan jajaran Forkopimda Kota Tangerang.
“Saya ucapkan selamat bergabung di DPRD Kota Tangerang, semoga dengan kehadiran Pak Mustofa kerja DPRD semakin semangat secepatnya meneyesuaikan dengan kinerja dan tugas yang akan diembannya. Karena tugas DPRD cukup banyak,” ujar Ketua DPRD Kota Tangerang, Gatot Wibowo usai pelantikan.
Menurut Gatot, usai pelantikan ini, pihaknya akan langsung membahas dua raperda inisiatif dan satu raperda dari eksekutif. “Besok akan dimulai pembahasannya. Kalau yang raperda inisiatif yakni Raperda Pendidikan Pancasila dan Wawasan Kebangsaan serta Raperda Penyelenggaraan Pesantren. Jadi anggota baru harus bisa cepat menyesuaikan diritl dengan ritme kerja yang sudah berjalan,’ kata Gatot.
Masih kata Gatot, DPRD Kota Tangerang juga menyampaikan ungkapan terima kasih kepada Mulyadi H Muslih selama menjadi anggota DPRD Kota Tangerang. “Terima kasih telah memberikan pemikiran dan tenaga dan sumbangsihnya untuk masyarakat Kota Tangerang,” katanya.
Sementara itu, Wali Kota Tangerang Arief R Wismansyah juga menyampaikan harapannya. “Saya ucapan selamat kepada Pak Mustofa atas pelantikannya menjadi anggota DPRD Kota Tangerang, semoga bisa bersinergi dengan Pemkot Tangerang,” pungkasnya.
-
Tangerang7 hari ago
Bersama Gubernur Banten, Benyamin Dampingi Jamintel Kejaksaan Agung Tinjau Program MBG untuk SKH di Tangerang Selatan
-
Tangerang7 hari ago
Benyamin Dukung Penuh Kolaborasi Grab-OVO Berikan MBG untuk Anak Berkebutuhan Khusus di Tangerang Selatan
-
Bisnis6 hari ago
IKPP Raih Penghargaan 7th Anniversary Indonesia Best CSR Awards 2025 dari The Iconomics
-
Tangerang6 hari ago
Benyamin: Pemkot Tangerang Selatan Tetapkan Konsorsium IEH-CNTY Pemenang Proyek PSEL Cipeucang
-
Tangerang7 hari ago
Benyamin Targetkan PSEL Cipeucang Dimulai Akhir 2025 dan Beroperasi Penuh Tahun 2027
-
Tangerang5 hari ago
Pilar Saga: PSEL Cipeucang Ditargetkan Bisa Kelola 1000 Ton Sampah per Hari
-
Tangerang6 hari ago
Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna Tingkat Tangerang Selatan, Pilar Saga: Harus Berbasis Ramah Lingkungan
-
Nasional5 hari ago
Dirjen: Petugas Harus Berdedikasi Melayani Jemaah