Kabupaten Tangerang
Bupati Tangerang Maesyal Rasyid Jadikan Safari Ramadhan untuk Mempererat Silaturahmi dan Syiar Islam

TANGERANG – Bupati Tangerang, Moch. Maesyal Rasyid mengapresiasi Safari Ramadhan Provinsi Banten sebagai kegiatan yang tidak hanya mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat, tetapi juga sebagai bagian dari syiar Islam yang membawa keberkahan.
Bupati Maesyal menegaskan, Safari Ramadhan memiliki peran penting dalam membangun ukhuwah Islamiyah dan memperkuat kebersamaan di tengah masyarakat.
“Kegiatan ini bukan sekadar ajang silaturahmi, tetapi juga bentuk kepedulian kami dalam mendukung syiar Islam serta memperkokoh ukhuwah Islamiyah. Semoga dengan adanya Safari Ramadhan ini, kita semua mendapatkan keberkahan,” kata Bupati Maesyal di Masjid Darussalam, Kelurahan Bojong Nangka, Kecamatan Kelapa Dua, Senin (10/3/2025).
Bupati menekankan pentingnya menjadikan bulan suci Ramadhan sebagai momentum meningkatkan keimanan, kepedulian sosial, dan kebersamaan. Ia mengajak masyarakat untuk memperbanyak ibadah, berbagi dengan sesama, dan tetap menjaga persatuan demi terwujudnya kehidupan yang harmonis.
“Mari kita jadikan bulan suci Ramadan ini usebagai mementum untuk meningkatkan iman, kepedulian sosial dan memperbanyak ibadah dengan berbagi terhadap sesama,” ajaknya.
Dia menandaskan bahwa Pemkab Tangerang bersama Provinsi Banten berkomitmen menghadirkan program-program keagamaan yang mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat.
“Apresiasi juga kepada seluruh pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan Safari Ramadhan ini. Kegiatan ini menjadi wujud nyata sinergi antara pemerintah, ulama, dan masyarakat dalam memperkuat nilai-nilai keislaman serta menciptakan suasana Ramadhan yang penuh keberkahan,” ujarnya.
Dia mengajak jamaah yang hadir agar tidak hanya menjadikan masjid sebagai tempat ibadah, tetapi juga pusat pembinaan umat yang mampu membangun karakter dan memperkuat solidaritas sosial.
Sementara itu, Gubernur Banten, Andra Soni yang turut hadir dalam acara ini menyampaikan bahwa Safari Ramadhan adalah bukti nyata komitmen pemerintah dalam mendukung kegiatan keagamaan di daerah.
“Safari Ramadhan ini merupakan bukti nyata komitmen pemerintah dalam mendukung kegiatan keagamaan di daerah. Melalui kegiatan ini, kami ingin memperkuat hubungan antara pemerintah dan masyarakat serta mendorong semangat kebersamaan dalam menjalankan ibadah di bulan suci Ramadhan,” ucapnya.
Pada kegiatan ini, Pemprov Banten dan Pemkab Tangerang juga turut memberikan sejumlah bantuan. Diantaranya yakni bantuan untuk pembangunan masjid, guru ngaji, marbot, mustahiq dan lain sebagainya.
-
Tangerang3 hari ago
Safari Ramadan, Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan: Momen Mempererat Silaturahmi Bersama Masyarakat Tangerang Selatan
-
Tangerang7 hari ago
Benyamin-Pilar Saga Siapkan Program Unggulan untuk Wujudkan Visi Tangerang Selatan 2025-2030 sebagai Kota Unggul, Inklusif, Inovatif, Kolaboratif, dan Lestari
-
Tangerang3 hari ago
Pilar Pimpin Operasi Gabungan Ramadan, Ratusan Botol Miras Disita, Tempat Hiburan Tangsel Diawasi Ketat
-
Bisnis6 hari ago
Sertifikasi Halal Guardian, Komitmen terhadap Jaminan Keamanan dan Kenyamanan Pelanggan
-
Tangerang9 jam ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Jaga Kebersamaan dan Sinergi Membangun Tangerang Selatan
-
Tangerang9 jam ago
Safari Ramadan di Pondok Aren, Pilar Saga Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid
-
Tangerang9 jam ago
Benyamin Buka Bazar Ramadan, Warga Tangerang Selatan Sambut Antusias
-
Tangerang9 jam ago
Bazar Murah Ramadan di Setu Dipadati Ribuan Warga, Pilar Saga: Ringankan Beban Masyarakat