Kota Tangerang
Di Depok Daftar Berobat ke Rumah Sakit Bisa Gunakan Sidik Jari

Kabartangerang.com- Pemerintah Kota (Pemkot) Depok bersama BPJS Kesehatan Depok terus berupaya mewujudkan Universal Health Coverage (UHC) pada 2019, agar 95 persen masyarakat Kota Depok dapat tercover kesehatannya. Selain mewujudkan pemanfaatan UHC, BPJS juga mengembangkan sistem daftar pasien melalui sidik jari (finger print) untuk memudahkan peserta berobat di rumah sakit (RS).
Kepala BPJS Kesehatan Cabang Depok, Irfan Qadarusman mengatakan pihaknya telah mengembangkan sistem sidik jari pada peserta BPJS Kesehatan yang akan berobat di rumah sakit. Sistem finger print tersebut, dinilai dapat mempermudah proses pendaftaran peserta di rumah sakit.
“Di Depok semua rumah sakit sudah siap sejak Mei lalu. Memang baru pada pada poli jantung, poli mata, dan poli rehabilitasi medik. Jadi, peserta sekarang hanya menggunakan sidik jarinya saja,” ujarnya.
Irfan menyebutkan, tujuan penerapan sistem sidik jari bagi peserta BPJS Kesehatan yang akan berobat di rumah sakit untuk mempermudah sistem administrasi. Termasuk mengurangi fotokopi dokumen yang biasa dilakukan saat administrasi. Sistem finger print juga bertujuan untuk mencegah tindakan curang (fraud) peserta yang menggunakan pelayanan BPJS Kesehatan tidak sesuai dengan identitas yang terdapat pada sistem.
“Ini tujuannya untuk simplifikasi administrasi, mengurangi fotokopi, mencegah fraud peserta dan tindakan pencegahan sebagai tindak lanjut audit jaminan kesehatan,” jelasnya.
Berdasarkan hasil pemadanan data kependudukan Disdukcapil Kota Depok, kata Irfan, sebanyak 1.358.085 jiwa telah menjadi peserta JKN-KIS dari 1.844.932 total penduduk. Sedangkan 486.847 sisanya belum menjadi peserta JKN-KIS.
“Untuk mempersiapkan UHC dalam waktu dekat, koordinasi terus dilakukan dengan Pemkot Depok. Termasuk layanan sidik jari. Nantinya secara bertahap sistem finger print juga akan diterapkan pada poli lainnya seperti poli internis (penyakit dalam), poli anak, poli bedah, maupun obgyn,” ucapnya. (kom/red)
-
Tangerang5 hari ago
Safari Ramadan, Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan: Momen Mempererat Silaturahmi Bersama Masyarakat Tangerang Selatan
-
Tangerang5 hari ago
Pilar Pimpin Operasi Gabungan Ramadan, Ratusan Botol Miras Disita, Tempat Hiburan Tangsel Diawasi Ketat
-
Nasional5 hari ago
Resmikan Masjid Ibadurrahman di Bogor, Menag Nasaruddin Umar: Sumber Berkah bagi Lingkungan
-
Tangerang2 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Jaga Kebersamaan dan Sinergi Membangun Tangerang Selatan
-
Tangerang2 hari ago
Bazar Murah Ramadan di Setu Dipadati Ribuan Warga, Pilar Saga: Ringankan Beban Masyarakat
-
Tangerang5 hari ago
Benyamin Ajak Warga Tangerang Selatan Donor Darah di Bulan Ramadan
-
Tangerang5 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Gelar Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna 2025, Total Hadiah Rp48 Juta
-
Tangerang2 hari ago
Safari Ramadan di Pondok Aren, Pilar Saga Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid