Kabupaten Tangerang
Warga Binong Tangerang Ciptakan Aplikasi PabarMeeting

Kabartangerang.com- Warga Perumahan Binong Permai RT 004/RW 014, Kelurahan Binong, Kecamatan Curug, Kabupaten Tangerang membuat aplikasi PabarMeeting. Aplikasi ini dibuat untuk memudahkan komunikasi warga dan pengurus RT, RW dan Gugus Tugas Covid-19 di kelurahan setempat.
“Aplikasi PabarMeeting ini saya luncurkan 22 April 2020 lalu. Tujuannya untuk membantu masyarakat berkomunikasi selama masa pandemi Covid-19,” kata Noer Barrihadianto, kreator PabarMeeting, Senin (1/6/2020).
Aplikasi ini memiliki banyak fitur. Antara lain virtual conference 70 partisipan, chatting private, blur background pada saat live, mengatur resolusi video quality.
“Fitur hasil meeting bisa langsung live tersimpan ke youtube jika diperlukan, tanpa perlu install dari playstore cukup dengan browser saja,” tandasnya.
PabarMeeting juga bisa menggunakan berbagai macam browser seperti Google Chrome, Firefox. Nantinya, bisa di-setting di bagian default untuk browsernya.
“Jadi ini cukup praktis teknologi yang digunakan yang kita buat ini sebaiknya kita menggunakan konsep web real time jadi dengan teknologi Browser yang cukup mudah tanpa perlu install masyarakat sudah bisa langsung akses ke PabarMeeting,” Noer Barriahdianto menambahkan.
Ia menambahkan, aplikasi ini gratis dan saat ini dalam pengembangan untuk masuk di Play Store dan recording.
“Memang untuk yang gratis ini saya masih butuh performance server yang cukup tinggi. Hanya saja dalam waktu dekat ini saya akan aktifkan untuk recordingnya,” tandasnya.
Ketua RW 014 Perumahan Binong, Andi bule mengapresiasi keberadaan PabarMeeting. Menurutnya, aplikasi tersebut banyak membantu kerjanya terlebih dalam situasi pandemi Covid-19.
“Rapat mingguan dan bulanan dengan pengurus RT juga kita stay at home untuk mematuhi protokol kesehatan dan gugus covid-19. Manfaat yang baik dan berguna untuk masyarakat Binong khususnya RW 014,” tandasnya. (ryn)
-
Tangerang7 hari ago
Pilar Saga: Transportasi Publik Tangerang Selatan Segera Diperbaharui
-
Tangerang6 hari ago
Tangerang Selatan Tambah 20 Trayek Baru, Pilar Saga: Transportasi Publik Harus Nyaman, Terjangkau dan Terintegrasi
-
Tangerang6 hari ago
Jawab Pandangan Umum Fraksi DPRD Tangerang Selatan, Benyamin-Pilar Saga Komitmen Tangani Banjir hingga Optimalisasi PAD
-
Nasional6 hari ago
Kemenag Luncurkan Program Ngaji Fasholatan dan 1.000 Masjid Ramah Penyandang Disabilitas dan Lansia
-
Tangerang6 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Pelantikan PPPK di Tangerang Selatan Dilaksanakan 30 Juni 2025
-
Tangerang5 hari ago
Pemutihan Pajak Kendaraan Banten 2025 Diperpanjang Hingga 31 Oktober
-
Kota Tangerang4 hari ago
Hadirkan Ustazah Kondang, Ribuan Jamaah Hadiri Tablig Akbar Festival Al-A’zhom Kota Tangerang
-
Kota Tangerang4 hari ago
Diikuti 283 Atlet Anggar Dalam dan Luar Negeri, Wakil Wali Kota Maryono: Sport City Tourism Kota Tangerang Kian Diminati