Kota Tangerang
Puskesmas Panunggangan Kota Tangerang Gencarkan Program UKGTK
Kesehatan gigi anak perlu diperhatikan sejak dini. Sebab, kesehatan gigi juga berperan dalam pertumbuhan anak agar dapat mencapai maksimal. Maka, Puskesmas Panunggangan, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang menggencarkan program Upaya Kesehatan Gigi Taman Kanak-Kanak (UKGTK).
Kepala Puskesmas Panunggangan, dr. Yumelda Ismawari mengungkapkan, tenaga kesehatan dari Puskesmas Panunggangan mendatangi berbagai TK untuk mengedukasi anak-anak. Mulai dari cara menyikat gigi, hingga pemeriksaan gigi.
“Perawatan gigi dan mulut anak harus dilakukan bahkan sebelum gigi anak tumbuh. Sebab, gusi dan lidah anak dapat menjadi sarang bakteri dan jamur. Sehingga gusi dan lidah juga perlu dibersihkan. Setelah gigi tumbuh, perawatan tambahan seperti menyikat gigi pagi dan malam, serta rutin memeriksakan ke dokter gigi selama enam bulan sekali sejak usia satu tahun,” ungkapnya, Rabu (21/2/24).
Yumelda menuturkan, kesehatan gigi pada anak khususnya ketika gigi susu tumbuh, perlu diperhatikan karena membantu proses pengunyahan. Sehingga, kebutuhan nutrisi akan terpenuhi.
“Selain itu, gigi susu juga berperan dalam perkembangan otot wajah dan juga rahang. Maka, orang tua juga harus membiasakan anak untuk membersihkan gigi dan mulut, serta mengawasi apa saja yang anak konsumsi agar tidak merusak gigi anak,” tutupnya.
-
Nasional7 hari agoHari Guru Nasional 2025, Kemenag Siapkan Penghargaan bagi Guru Inspiratif, Inovatif, dan Berdedikasi
-
Tangerang7 hari agoDCKTR Tangsel Bangun Gedung Serba Guna Pamulang
-
Tangerang7 hari agoTangerang Selatan Raih Penghargaan Kabupaten/Kota Berkinerja Baik dalam Percepatan Penurunan Stunting
-
Nasional7 hari agoLogo dan Tema Hari Guru Nasional 2025, Merawat Semesta dengan Cinta
-
Kabupaten Tangerang2 hari agoWabup Intan Resmikan Koperasi Desa Merah Putih Sangiang Sepatan Timur
-
Jabodetabek2 hari agoRayakan Tahun Baru 2026 di Vega Hotel Gading Serpong dengan Safari Flavour Hunt
-
Tangerang7 hari agoSekda Bambang Noertjahjo Buka Kick Off Puslatcab Pekan Olahraga Provinsi ke-VII Banten 2026, Targetkan Tangerang Selatan Juara Umum
-
Tangerang4 hari agoPermudah Akses Pencari Kerja, Pemkot Tangerang Selatan Sosialisasikan Portal Digital Anti Nganggur



