Kota Tangerang
Perayaan Cap Go Meh di Kota Tangerang, Sachrudin Harapkan Warga Terus Jaga Kebhinekaan

Wakil Wali Kota Tangerang H. Sachrudin menghadiri acara perayaan Cap Go Meh yang berlangsung di Kampung Grenpul (Gerendeng Pulo) RW. 09 Kelurahan Gerendeng, Karawaci, Sabtu (4/2) malam.
Cap Go Meh adalah akhir dari rangkaian perayaan Tahun Baru Imlek yang dilakukan tiap tanggal 15 pada bulan pertama penanggalan Tionghoa atau dua minggu setelah Tahun Baru Imlek.
Sachrudin menyampaikan dengan digelarnya perayaan Cap Go Meh menjadi bukti keanekaragaman etnis dan budaya yang dimiliki oleh Kota Tangerang.
“Beragam masyarakat yang tinggal dan hidup di kota ini, yang menjadikan kota ini semakin indah,” tutur wakil dalam acara perayaan yang telah dilakukan sejak abad ke-7 Masehi pada masa Dinasti Han di Tiongkok.
Dengan keanekaragaman yang dimiliki, lanjut Wakil, menjadi alasan bagi seluruh warga yang tinggal di Kota Tangerang untuk hidup rukun dan saling menghormati.
“Kita harus terus menjaga semangat persatuan dan kesatuan di tengah perbedaan,” pesannya.
Tak hanya itu, Sachrudin juga berpesan agar rasa persatuan dan kesatuan antar sesama warga harus senatiasa dipupuk dan dilestarikan melalui kegiatan – kegiatan yang bisa mempererat tali persaudaraan.
“Misalnya rutin lakukan kerja bakti, selain bisa sering kumpul juga membawa manfaat untuk lingkungan,” tutup Wakil Wali Kota.
-
Tangerang5 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Tertibkan Pasar Ciputat, Pedagang Dipindahkan ke Los Gratis yang Lebih Nyaman
-
Tangerang4 hari ago
PKL Pasar Ciputat Ditertibkan, Damkar Tangerang Selatan Lakukan Penyiraman Area
-
Tangerang4 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Lakukan Pengawasan Ketat 24 Jam di Pasar Ciputat Usai Penertiban PKL
-
Tangerang4 hari ago
Sambut Baik Halalbihalal dan Rapat Koordinasi PWRI Tangerang Selatan, Benyamin: Jaga Semangat Kebersamaan, Pengabdian dan Terus Berkontribusi
-
Tangerang2 hari ago
Percepat Cakupan Imunisasi, Dinkes Tangerang Selatan Gencarkan Program PENARI
-
Tangerang2 hari ago
PT Maharaksa Biru Energi Tbk (OASA) Melalui Konsorsium IEH-CNTY Garap Proyek PSEL Cipeucang
-
Tangerang3 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Siapkan Ratusan Los Kosong Gratis di Gedung Pasar Ciputat untuk para Pedagang
-
Tangerang3 hari ago
Upaya Pengurangan Sampah, Pemkot Tangerang Selatan Terus Optimalkan Peran TPS 3R