Banten
Masyarakat Yakin Banten Maju di Tangan Airin Rachmi Diany

Bakal Calon Gubernur Banten yang diusung Partai Golkar Airin Rachmi Diany gencar melakukan silaturahmi bersama masyarakat. Kali ini Airin bertemu masyarakat di wilayah kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang, Kamis (12/10/2023).
Kedatangan Airin ini disambut baik masyarakat maupun tokoh masyarakat yang ada di Pagelaran, bahkan mereka mendambakan pemimpin Banten kedepannya adalah Airin.
Di tangan Mantan Walikota Tangsel dua periode itu, Provinsi Banten diyakini akan lebih maju. Hal itu diungkap tokoh masyarakat Pagelaran, Uhud Nusro
“Kita yakin keberadaan Ibu Airin akan membawa Banten akan lebih maju, secara kepemimpinan jelas berpengalaman dan terbukti, sehingga sangat dibutuhkan oleh masyarakat Banten ini,” tuturnya
Dalam kesempatan silaturahminya, Airin mengatakan kehadirannya karena ingin menyaksikan langsung apa yang terjadi di masyarakat, baik yang menjadi mimpi dan harapan masyarakat terhadap Provinsi Banten.
“Saya ingin menyaksikan langsung apa yang terjadi di masyarakat, apa yang menjadi mimpi dan harapan (masyarakat) terhadap Provinsi Banten. Doakan saya menjadi pemimpin yang adil dan bijak,” ujar Airin
“Bijak dalam arti program kegiatannya tepat sasaran, pengalaman saya 5 tahun itu sebentar, tiba-tiba selesai saja, tinggal kita ngecek apakah janji kita terpenuhi atau belum,” sambungnya
Selain itu, dikatakan Airin, dengan turun langsung ke masyarakat, hal itu bisa membuat skala prioritas yang dibutuhkan masyarakat di Provinsi Banten.
“Karena bagi saya, ibaratnya saya ini Ibu bagi Bapak Ibu semua, tapi kalau Gubernur, punya anak Bupati dan Walikota, nanti kita bekerja bersama-sama sehingga efektif Pemerintahannya, tangguh, mandiri, dan sejahtera masyarakatnya berlandaskan iman dan taqwa,” ujarnya. (fid)
-
Tangerang5 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Tertibkan Pasar Ciputat, Pedagang Dipindahkan ke Los Gratis yang Lebih Nyaman
-
Tangerang4 hari ago
PKL Pasar Ciputat Ditertibkan, Damkar Tangerang Selatan Lakukan Penyiraman Area
-
Tangerang4 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Lakukan Pengawasan Ketat 24 Jam di Pasar Ciputat Usai Penertiban PKL
-
Tangerang4 hari ago
Sambut Baik Halalbihalal dan Rapat Koordinasi PWRI Tangerang Selatan, Benyamin: Jaga Semangat Kebersamaan, Pengabdian dan Terus Berkontribusi
-
Tangerang2 hari ago
Percepat Cakupan Imunisasi, Dinkes Tangerang Selatan Gencarkan Program PENARI
-
Tangerang3 hari ago
PT Maharaksa Biru Energi Tbk (OASA) Melalui Konsorsium IEH-CNTY Garap Proyek PSEL Cipeucang
-
Tangerang4 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Siapkan Ratusan Los Kosong Gratis di Gedung Pasar Ciputat untuk para Pedagang
-
Tangerang3 hari ago
Upaya Pengurangan Sampah, Pemkot Tangerang Selatan Terus Optimalkan Peran TPS 3R