Tangerang Selatan
Komitmen Wujudkan Tangsel Lestari, Benyamin-Pilar Akan Olah Sampah dan Usulkan Bangun TPA Lebak

Duo pasangan Walikota dan Wakil Walikota Tangsel Benyamin Davnie dan Pilar Saga Ichsan terus berikhtiar dan kerja keras memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Selain itu untuk mewujudkan Tangsel lestari antara lain dicirikan dengan penanganan masalah sampah. Kepada awak media, Walikota menerangkan pihaknya telah bekerjasama dengan Kota Serang untuk menangani sampah di wilayahnya. Hal mana dilakukan lantaran Tempat Pemrosesan Akhir (TPA) Tangsel di Cipeucang sudah kelebihan volume.
Tak hanya itu, Benyamin juga mengusulkan kepada Provinsi Banten untuk membuat TPA Regional, yang lokasinya bisa di Kabupaten Lebak
“Makannya kita kita usulkan untuk membuat TPA Regional, Provinsi sendiri sudah menetapkan lokasinya di Kabupaten Lebak, tinggal teknisnya nanti mau seperti apa,” ujarnya kepada wartawan di Gedung DPRD Kota Tangsel, Setu, Senin (3/10/2022).
Benyamin menjelaskan, Pemkot Tangsel siap jika disuruh membeli tanah di Kabupaten Lebak sepanjang pemprov telah menyiapkan payung hukum,” ujarnya.
Selain TPA Regional, Benyamin menjelaskan, pada era Walikota Tangsel Airin Rachmi Diany, pihaknya pernah bekerjasama dengan Pemerintah Provinsi Jawa Barat, terkait pembuangan sampah. Menurutnya, di era kepemimpinan Airin-Benyamin sebelumnya, upaya kerja sama dengan Pemprov Jawa Barat untuk membuang sampah di Nambo, Cibinong juga telah dirintis,” tutupnya.
Selain itu pemkot Tangsel juga tengah menyiapkan pengolahan sampah Cipeucang dengan menggunakan teknologi tinggi. Pihaknya tengah dalam penjajakan menjalin kerjasama dengan beberapa investor yang menjanjikan penggunaan teknologi tinggi.
Benyamin menjelaskan, investor yang menjanjikan teknologi tinggi untuk pengelolaan dan penanganan sampah di Cipeucang cukup beragam selain juga tengah disiapkan pengadaan alat pengolahan dan pemusnahan sampah yang modern.
“Kita punya Intermediate Treatment Facility, ini kita alokasikan pengadaan peralatannya dan bekerjasama dengan pihak ketiga,” pungkasnya. (Adv)
-
Tangerang7 hari ago
Pilar Saga: Transportasi Publik Tangerang Selatan Segera Diperbaharui
-
Nasional6 hari ago
Kemenag Luncurkan Program Ngaji Fasholatan dan 1.000 Masjid Ramah Penyandang Disabilitas dan Lansia
-
Tangerang6 hari ago
Tangerang Selatan Tambah 20 Trayek Baru, Pilar Saga: Transportasi Publik Harus Nyaman, Terjangkau dan Terintegrasi
-
Tangerang6 hari ago
Jawab Pandangan Umum Fraksi DPRD Tangerang Selatan, Benyamin-Pilar Saga Komitmen Tangani Banjir hingga Optimalisasi PAD
-
Tangerang6 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Pelantikan PPPK di Tangerang Selatan Dilaksanakan 30 Juni 2025
-
Tangerang5 hari ago
Pemutihan Pajak Kendaraan Banten 2025 Diperpanjang Hingga 31 Oktober
-
Kota Tangerang4 hari ago
Hadirkan Ustazah Kondang, Ribuan Jamaah Hadiri Tablig Akbar Festival Al-A’zhom Kota Tangerang
-
Kota Tangerang4 hari ago
Diikuti 283 Atlet Anggar Dalam dan Luar Negeri, Wakil Wali Kota Maryono: Sport City Tourism Kota Tangerang Kian Diminati