Kota Tangerang
Kadisbudpar: Mobil Itu untuk Ziarah dan Tidak Disewakan
Kabartangerang.com- Sehubungan dengan ungkapan Walikota Tangerang terkait mobil milik Dinas Budaya dan Pariwisata Kota Tangerang yang disewakan kepada anak-anak, Kepala Dinas Budaya dan Pariwisata Kota Tangerang angkat bicara.
Kepala Disbudpar Kota Tangerang, Ubaidillah menerangkan, mobil tersebut memang disalahkan gunakan oleh petugas. Namun bukan disewakan, tapi petugas itu sengaja menggunakan mobil itu untuk mengantarkan jamaah Masjid As-Asslam yang berlokasi dekat rumahnya di Neglasari untuk berziarah.
“Karena ada kegiatan pembangunan mengakibatkan lahan kantor jadi sempit, makanya mobil itu ditaro di rumahnya,” imbuh Ubaidillah seraya menambahkan, karena jamaah masjid hendak melakukan ziarah, maka ketua DKM meminta bantuan untuk mengantar jamaah untuk berziarah.
“Jamaah Masjid As-Assalam yang berlokasi deket Kecamatan Neglasari minta ziarah ke Serpong, jadi bukan disewain. Dan, petugas itu niatnya mau nolong jamaah berangkat ziarah,” ujarnya.
Ubaidillah mengakui jika tindakan yang dilakukan petugas Disbudpar itu memang salah secara protokol kesehatan juga tak sesuai.
“Tidak disewakan. DKM siap bersaksi. Tapi secara protokol kesehatan salah, tapi kalo disewakan gak mungkin,” paparnya.
Mantan Kepala Bidang Kepemudaan menegaskan, dirinya telah mengintrogasi petugas tersebut dan telah mengakui kesalahannya. Bahkan siap untuk dihukum.
“Petugas itu siap dikeluarkan karena salah. Kalo betul disewakan ya pecat karena melanggar. Ini konteksnya dia menolong jamaah masjid karena sebagai warga dan sekarang tinggal pertimbangan nurani saja,” jelasnya.(ydh)
-
Tangerang3 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Raih Penghargaan Daerah Tertib Ukur dari Kementerian Perdagangan
-
Tangerang20 jam ago
Debat Kedua Pilkada Tangerang Selatan, Benyamin-Pilar Sodorkan Program Pengentasan Kemiskinan
-
Tangerang3 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Sediakan 1.078 Wifi Gratis di Ruang Publik untuk Warga