Entertainment
Abi Jakile Ingin Kolaborasi Musisi Muda Indonesia

Kabartangerang.com, JAKARTA–Musisi alternative/pop indie, Abi Jakile resmi meluncurkan sebuah klip video musik bertajuk Her tepat di perayaan Mother’s Day di Amerika Serikat melalui platform video YouTube.
Komposisi Her merupakan bagian dari mini album Club Drive yang terdiri dari empat lagu, yakni LA, By Your Side, No Words dan Her.
Lagu itu dipublikasikan melalui berbagai platform music online seperti Spotify, iTunes, Deezer, Tidal dan Amazon Music.
“Lagu itu dibuat karena saat itu aku baru masuk semester kedua kuliah di US and jauh dari beliau. Kami lagi jarang ngobrol and karena kangen aku tulis ini untuk dia. Bunda selalu ada buat aku kalo aku butuh dia. Videonya dibuat bulan lalu bersama teman. Lagu ini banyak yang dengarkan dan suka,” kata Abi, Minggu (12/5).
Abi menjelaskan, peluncuran klip musik Her itu juga menjadi bagian dari promosi minialbum Club Drive yang baru saja dirilis bulan lalu di bawah bendera label independen Posse on Venture (POV).
Draf minialbum itu awalnya berformat gitar akustik belaka dan ditulis dirumah teman di LA.
Club Drive adalah minialbum yang berisikan musik easy listening. Abi yakin lagu-lagu di dalam minialbum bisa dinikmati banyak orang.
Inspirasinya dari berbagai pernak-pernik kehidupan baru Abi di LA serta perasaan yang muncul di dalamnya, termasuk kekangenan terhadap ibunya.
Abi sendiri merasakan pengaruh besar keluarga yang begitu kental dalam bermusik, terutama juga dukungan besar dari ibunya, Chicha Koeswoyo, yang memang seorang seniman musik sejak lama.
Dalam bermusik, Abi berharap suatu hari nanti bisa jadi the front face of our generation of music in Indonesia.
Kakak Meninggal, Haruka Nakagawa-Eks JKT48 Tak Henti Menangis
“Tentang jadwal manggung, saya berencana untuk membuat show saat kembali sementara dari libur musim panas Agustus nanti. Saya juga berharap bisa berkolaborasi dengan sejumlah musisi muda di Indonesia,” kata Abi. (jpnn)
-
Kabupaten Tangerang7 hari ago
Upaya Peningkatan PAD, Komisi III DPRD Kabupaten Tangerang Dukung Penuh Rencana Penyesuaian Tarif Perumdam TKR
-
Kabupaten Tangerang6 hari ago
Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Turun Langsung Bagikan Takjil Bersama Wartawan
-
Tangerang3 hari ago
Pilar Saga Dorong Peran Insinyur Muda dalam Pembangunan Tangerang Selatan Unggul dan Berkelanjutan
-
Nasional6 hari ago
InJourney Airports Siap Layani Pemudik, Buka Posko Angkutan Lebaran di 37 Bandara Mulai 21 Maret
-
Tangerang5 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: ASN Tangerang Selatan Dilarang Gunakan Kendaraan Dinas untuk Mudik
-
Tangerang1 hari ago
Benyamin Ingatkan Warga Tangerang Selatan untuk Memastikan Rumah Aman Sebelum Ditinggal Mudik
-
Tangerang6 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo Sambut Safari Ramadan Provinsi Banten di Tangerang Selatan
-
Tangerang5 hari ago
Pembinaan FPMT Tangerang Selatan, Pilar Saga Tekankan Peran Penting Majelis Taklim dalam Membangun Moral dan Akhlak