Kota Tangerang
PPDB SMP Pekan Depan, Dindikbud Tangsel Terus Uji Coba Server

Kabartangerang.com- Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) untuk jenjang SMP di Tangerang Selatan (Tangsel) dimulai Senin (24/6/2019) mendatang.
Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Tangsel, Taryono mengatakan, saat ini pihaknya sedang menjalani masa uji coba sistem server PPDB yang kedua, pada Kamis (20/6/2019).
Menurutnya, sebelum pelaksaan uji coba server PPDB, diadakan rapat bersama Walikota Tangsel, Airin Rachmi Diany untuk membahas kesiapan PPDB jenjang SMP di Tangsel. Dalam pertemuan tersebut, ada dua poin yang menjadi pembahasan.
“Hasil rapat bersama Bu Wali semua sudah final, pertama dari sisi regulasi dicek lagi jangan sampai ada regulasi yang bertentangan dengan regulasi yang lain, terutama adalah dari aturan yang diatas Permendikbud nomor 51 tahun 2019,” ujarnya.
Lanjutnya, kedua dari sistem, bagaimana dengan sistem aplikasinya, bagaimana dengan servernya dan Alhamdulillah semuanya oke. Yang data bagaimana terkait dengan data, kan kartu keluarga, peran Disdukcapil ada juga,” lanjutnya.
Bahkan, Taryono sempat menyentil bahwa persyaratan PPDB jenjang SMP di Tangsel tidak perlu menggunakan legalisir Kartu Keluarga (KK). Seperti yang ramai terjadi saat PPDB SMA berlangsung se Banten.
“Jadi kalau di Tangsel, SMP tidak perlu ada legalisir Kartu Keluarga. Sudah masuk sistem akan ketauan kalau memang itu KK palsu atau KK lama yang belum diupdate,” jelasnya. (nad)
-
Tangerang5 hari ago
Safari Ramadan, Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan: Momen Mempererat Silaturahmi Bersama Masyarakat Tangerang Selatan
-
Tangerang5 hari ago
Pilar Pimpin Operasi Gabungan Ramadan, Ratusan Botol Miras Disita, Tempat Hiburan Tangsel Diawasi Ketat
-
Tangerang2 hari ago
Bazar Murah Ramadan di Setu Dipadati Ribuan Warga, Pilar Saga: Ringankan Beban Masyarakat
-
Nasional5 hari ago
Resmikan Masjid Ibadurrahman di Bogor, Menag Nasaruddin Umar: Sumber Berkah bagi Lingkungan
-
Tangerang2 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Jaga Kebersamaan dan Sinergi Membangun Tangerang Selatan
-
Tangerang2 hari ago
Safari Ramadan di Pondok Aren, Pilar Saga Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid
-
Tangerang5 hari ago
Benyamin Ajak Warga Tangerang Selatan Donor Darah di Bulan Ramadan
-
Tangerang5 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Gelar Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna 2025, Total Hadiah Rp48 Juta