Kota Tangerang
Tangerang Great Sale Segera Hadir
Sebagai upaya meningkatkan perekonomian, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi dan UKM (Disperindagkop UKM) akan menggelar Tangerang Great Sale pada 14 Agustus 2024 mendatang.
Pada tahun ini, Tangerang Great Sale mengusung tema Kolaborasi Wujudkan Visi, Tumbuh Kembangkan Pelaku Usaha Kota Tangerang.
Kepala Disperindagkop UKM Suli Rosadi menuturkan, akan ada banyak diskon hingga 79 persen dari berbagai ritel, pusat perbelanjaan, hotel, serta produk UKM dan IKM.
Selain itu, terdapat juga berbagai perlombaan seperti lomba kasidah tingkat kecamatan se-Kota Tangerang, lomba mewarnai dan lomba menari bagi TK/PAUD se-Kota Tangerang, serta hiburan yang dapat disaksikan.
“Diskon kali ini hingga 79 persen sebagai merayakan HUT Ke-79 Republik Indonesia. Opening ceremony akan dilaksanakan di Mal Metropolis Town Square pada 14 hingga 15 Agustus 2024. Selain itu, tentunya ada pelayanan publik dari berbagai OPD di lingkup Pemkot Tangerang dan juga hiburan salah satunya oleh Muqodam El Corona. Seluruh mal, tenant, ritel, hotel, produk UKM dan IKM yang ada di Kota Tangerang akan menerapkan diskon hingga 79 persen sampai dengan 14 September 2024,” ungkapnya, Rabu (7/8/24).
Suli mengajak seluruh masyarakat Kota Tangerang untuk berbelanja pada Tangerang Great Sale dan manfaatkan diskon-diskon yang ada. Sehingga, ekonomi di Kota Tangerang terus bergerak.
“Bagi seluruh masyarakat Kota Tangerang, ayo manfaatkan program Tangerang Great Sale dengan diskon hingga 79 persen ini jangan sampai terlewatkan. Mudah-mudahan, dengan adanya Tangerang Great Sale dapat bermanfaat bagi seluruh masyarakat Kota Tangerang,” tutupnya.
-
Nasional4 minggu ago
Presiden Jokowi dan Ibu Iriana Sambut Kelahiran Cucu Keenam
-
Banten4 minggu ago
Dukung Airin-Ade dan Benyamin Davnie-Pilar Saga Ichsan, Chusut FC Harapkan Kemajuan di Bidang Keolahragaan
-
Nasional4 minggu ago
Presiden Jokowi Terima Kunjungan Pimpinan MPR RI di Istana Merdeka
-
Nasional4 minggu ago
Presiden Jokowi Resmikan Stadion Utama Sumatera Utara
-
Nasional4 minggu ago
Dari Aceh, Presiden Jokowi Lanjutkan Kunjungan Kerja ke Provinsi Sumatra Utara
-
Nasional4 minggu ago
Resmikan 24 Ruas Jalan di Provinsi Aceh, Presiden Jokowi: Tingkatkan Konektivitas dan Mobilitas
-
Nasional4 minggu ago
Indonesia Kutuk Keras Serangan Israel ke Gaza, Lebanon, dan Pasukan Perdamaian PBB
-
Nasional4 minggu ago
Presiden Jokowi Hadiri Apel Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024