Tangerang
Tak Hanya Warga Lokal, Alun-alun Pamulang Turut Diminati Masyarakat Luar Tangerang Selatan
Kehadiran Alun-alun Pamulang yang diresmikan pada Maret tahun 2023 ini, tak hanya menarik minat warga lokal Pamulang saja tetapi juga masyarakat luar Tangsel.
Seorang pengunjung Alun-alun Pamulang yang berasal dari Depok, Falah mengungkapkan bahwa adanya alun-alun ini membantunya dalam mengisi waktu luang di hari liburnya.
“Keberadaan alun-alun ini sangat bermanfaat untuk masyarakat karena memiliki fasilitas yang sesuai dengan kebutuhan, seperti taman bermain dan tempat olahraga,” ujarnya saat diwawancarai di Alun-alun Pamulang pada Rabu (23/10/2024).
Fasilitas umum yang tersedia di Alun-alun Pamulang dapat menjangkau semua kalangan, seperti playground, lapangan, masjid, dan taman existing. Menurut Falah, fasilitas tersebut sudah lengkap dan memadai bagi para pengunjung.
“Hanya saja fasilitas untuk penyandang disabilitas bisa dikembangkan lebih banyak lagi,” lanjutnya.
Sementara di sisi lain, seorang pengunjung asal Pamulang, Ririn mengatakan, ia terbantu dengan keberadaan alun-alun ini karena menjadi satu-satunya destinasi yang mudah dijangkau di wilayah Pamulang.
“Tempat ini bisa dijadikan me time bareng keluarga dan taman bermain anak-anak,” ucapnya.
Selain itu, Ririn juga mengatakan bahwa Alun-alun Pamulang dekat dengan fasilitas pemerintahan sehingga dapat mengenalkan lingkungan sekitar kepada anak-anak.
“Jadi kita bisa mengedukasi anak-anak secara langsung mengenai pemadam kebakaran, puskesmas, dan lain sebagainya,” jelasnya.
Lebih lanjut, Ririn berharap fasilitas Alun-alun Pamulang lebih diperbanyak lagi mengingat antusias masyarakat semakin tinggi. Sementara Falah mengharapkan ketertiban parkir para pengunjung bisa dikelola kembali dengan baik. (fid)
-
Nasional5 hari agoAsia Tenggara Siap Jadi Pusat Peradaban Islam Baru
-
Tangerang5 hari agoIkut Berkeliling, Pilar Saga Pastikan Program ‘Ngider Sehat’ Efektif Layani Warga
-
Tangerang3 hari agoAirin Rachmi Diany Ajak Kader Golkar Tangerang Selatan Harus Hadir di Tengah Masyarakat
-
Tangerang2 hari agoGelar Peringatan HSN 2025, Rektor UIN Jakarta Prof Asep Saepudin Jahar Harap Santri Terus Tingkatkan Ilmu dan Akhlak
-
Kabupaten Tangerang3 hari agoPanen Jagung Pulut di Sukamulya, Bupati Tangerang: Menjanjikan dan Bernilai Ekonomi Tinggi
-
Kabupaten Tangerang3 hari agoPeringati Hari HKG Ke-53, TP PKK Kabupaten Tangerang Komitmen Mewujudkan Asta Cita
-
Kabupaten Tangerang3 hari agoWabup Intan Kunjungi Sekolah Lansia Matuga Desa Caringin Legok
-
Kabupaten Tangerang3 hari agoBupati Dorong Mahasiswa Bersinergi dan Berkolaborasi untuk Pembangunan Daerah



