Kabupaten Tangerang
Pertamina Peduli Serahkan Bantuan APD untuk RSUD Kabupaten Tangerang
Kabartangerang.com – Pertamina Peduli menyerahkan bantuan Alat Pelindung Diri (APD) untuk tim medis RSUD Kabupaten Tangerang. Bantuan diserahkan, Selasa (6/5/2020).
Direktur Utama RSUD drg. Naniek Isnaini Lestari, menyampaikan terima kasih atas bantuan APD bagi penanganan pasien Covid-19 yang bertepatan dengan hari ulang tahun rumah sakit yang dipimpinnya itu.
“Alhamdulillah, kami berterima kasih sekali dengan bantuan ini. Salah satunya handscoon (sarung tangan) panjang ini, kebetulan persediaan kami sedang habis dan saat ini sangat dibutuhkan untuk mendukung pasien yang akan bersalin,” ucapnya.
Diakui Naniek bantuan APD tersebut akan membuat tenaga kesehatan lebih tenang dalam melayani pasien Covid-19. Terlebih karena kasus Covid-19 masih terus bertambah, sehingga perlu komitmen dan kebersamaan yang kuat dari berbagai pihak dalam menanggulangi Covid-19 ini.
Menurut Dewi Sri Utami, Unit Manager Communication Relations & CSR Marketing Operation Region III, bantuan tersebut merupakan upaya Pertamina untuk mendukung pemerintah dalam melindungi seluruh aspek masyarakat dari ancaman Covid-19.
Bagi para petugas kesehatan merupakan garda terdepan dalam menangani Covid-19, APD juga menjadi perlengkapan untuk melindungi tenaga kesehatan (nakes) maupun masyarakat.
“Kami sangat mengapresiasi kegigihan tenaga kesehatan dan profesi pendukung kesehatan yang berjuang di garda depan dalam penanganan virus ini. Kami berharap, bantuan ini bisa membantu melindungi para nakes,” katanya.
Bantuan yang diserahkan meliputi hazmat sebanyak 100 buah, kacamata google 100 buah, masker N95 1 boks. Serta, masker bedah 2 boks, sarung tangan reusable 10 pasang dan sepatu boots 10 pasang.
RSUD Kabupaten Tangerang sendiri menjadi rumah sakit rujukan pasien Covid-19 dengan menyediakan klinik Covid, IGD skrining Covid, ruang isolasi tekanan negatif, ruang isolasi biasa, kamar operasi khusus Covid, Hemodialisa untuk pasien HD rutin yang positif Covid-19, dan pemulasaraan jenazah pasien Covid. (rls/bd)
-
Tangerang2 hari ago
DP3AP2KB Bersama Forum Anak Tangerang Selatan Kunjungi Perkampungan Pemulung, BNN, Hingga LPKA
-
Tangerang2 hari ago
Pjs Wali Kota Tabrani Imbau Masyarakat Aktif dan Jaga Kualitas Penyelenggaraan Pilkada Tangerang Selatan
-
Tangerang2 hari ago
Sosialisasi Putusan MK, Pemkot Hadirkan Bawaslu Bahas Netralitas ASN Jelang Pilkada Tangerang Selatan
-
Tangerang2 hari ago
Pospekot Tangerang Selatan 2024 Resmi Ditutup, Pjs Wali Kota Apresiasi Prestasi dan Akhlak Santri
-
Tangerang2 hari ago
DCKTR Tangerang Selatan: Progres Pembangunan SDN Ciputat 01 Capai 87 Persen, Siap Selesai Akhir Tahun 2024
-
Tangerang11 jam ago
Pemkot Tangerang Selatan Raih Penghargaan Daerah Tertib Ukur dari Kementerian Perdagangan
-
Banten16 jam ago
HMI Cabang Serang Desak Evaluasi dan Copot Kapolda Banten
-
Tangerang11 jam ago
Pemkot Tangerang Selatan Sediakan 1.078 Wifi Gratis di Ruang Publik untuk Warga