Kota Tangerang
Pemkot Tangerang Pastikan Hewan Kurban di Sejumlah Lapak dalam Kondisi Sehat
Jelang Hari Raya Iduladha 1445 H, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus melakukan pengawasan kesehatan hewan kurban di sejumlah lapak yang tersebar di berbagai wilayah di Kota Tangerang. Berdasarkan pengawasan tersebut, Pemkot Tangerang memastikan hewan kurban yang tersebar dalam keadaan sehat dan aman.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang Muhdorun menuturkan, Pemkot Tangerang tidak menemukan kasus Penyakit Hewan Menular Strategis (PHMS), seperti Penyakit Mulut dan Kuku (PMK), Lumpy Skin Disease (LSD), sampai anthrax selama proses pengawasan berlangsung dalam beberapa hari terakhir.
“Kami telah melakukan monitoring secara intensif dengan melakuan pengawasan kesehatan hewan kurban di sejumlah lokasi lapak dagang. Hasilnya sangat memuaskan, kami tidak menemukan gejala klinis mengenai keberadaan penyakit atau dinyatakan 100 persen sehat,” ujar Muhdorun, Rabu (12/6/24).
Ia melanjutkan, Pemkot Tangerang juga telah menuntaskan proses pengawasan kesehatan hewan kurban secara merata menjelang perayaan Hari Raya Iduladha 1445 H di Kota Tangerang. Beberapa lapak dagang yang dijadikan sampel lokasi pengawasan selama sepekan terakhir, seperti di Buaran Indah, Cipondoh dan Batuceper.
“Kami juga telah melakukan pengawasan dengan memperhatikan prosedural yang ketat lewat mengambil sampel 10 persen atau biasanya sekitar 100 lebih ekor dari setiap lapak untuk diperiksa kesehatannya oleh tim khusus yang telah disiapkan,” tambahnya.
Selain itu, Pemkot Tangerang juga mengimbau kepada seluruh masyarakat untuk tetap meningkatkan kewaspadaan selama melakukan transaksi pembelian hewan kurban.
Salah satunya, yakni memperhatikan stiker khusus keterangan kondisi kesehatan hewan kurban yang telah ditempelkan oleh tim pengawas di lapak dagang yang dinyatakan aman.
-
Nasional7 hari agoHari Guru Nasional 2025, Kemenag Siapkan Penghargaan bagi Guru Inspiratif, Inovatif, dan Berdedikasi
-
Tangerang7 hari agoDCKTR Tangsel Bangun Gedung Serba Guna Pamulang
-
Tangerang7 hari agoTangerang Selatan Raih Penghargaan Kabupaten/Kota Berkinerja Baik dalam Percepatan Penurunan Stunting
-
Nasional7 hari agoLogo dan Tema Hari Guru Nasional 2025, Merawat Semesta dengan Cinta
-
Kabupaten Tangerang2 hari agoWabup Intan Resmikan Koperasi Desa Merah Putih Sangiang Sepatan Timur
-
Jabodetabek2 hari agoRayakan Tahun Baru 2026 di Vega Hotel Gading Serpong dengan Safari Flavour Hunt
-
Tangerang7 hari agoSekda Bambang Noertjahjo Buka Kick Off Puslatcab Pekan Olahraga Provinsi ke-VII Banten 2026, Targetkan Tangerang Selatan Juara Umum
-
Tangerang4 hari agoPermudah Akses Pencari Kerja, Pemkot Tangerang Selatan Sosialisasikan Portal Digital Anti Nganggur



