Nasional
Jokowi: Bapak Tun Mahathir Pemimpin Senior yang Enerjik dan Pekerja keras
Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengunggah video kebersamaannya dengan Perdana Menteri (PM) Mahathir Mohamad. Seperti diketahui, Presiden Jokowi pada Jum’at (9/8/2019) kemarin mengunjungi Malaysia untuk membicarakan beberapa isu penting antara Indonesia dan Malaysia.
“Bapak Tun Mahathir sungguh pemimpin senior yang enerjik dan pekerja keras. Bukan hanya soal urusan negara, mobil pun beliau setir sendiri. Bisa ngebut juga. Ini kali kedua saya menumpang di mobil yang dikemudikan Bapak Tun Mahathir,” kata Jokowi melalui akun twitternya @Jokowi, Sabtu (10/8/2019).



