Entertainment
Jadi Imam Salat di Mekah, Ifan Seventeen Mengaku Gugup

Kabartangerang.com — Vokalis Seventeen, Ifan, mendapat pengalaman berharga saat melaksanakan umrah. Dia berkesempatan menjadi imam saat salat di Masjid Tanaem.
“Jadi imam unofficial di masjid Ayesha/Tana’em Mekkah. Ya Allah ya Tuhanku, betapa besar nikmat yang Kau berikan pada hambaMu yang fakir ilmu ini ya Allah,” ungkap Ifan Seventeen lewat akunnya di Instagram Minggu (12/5/2019).
Pelantun Selalu Mengalah itu lantas menceritakan kronologi dirinya mendapat kesempatan menjadi imam di Masjid Tanaem.
Menurutnya, kejadian bermula saat dia dan sepupunya berangkat melakukan Miqat pada malam hari. Setibanya di sana, Ifan Seventeen melakukan salat Isya susulan karena sempat telat.
“Tapi karena macet pas sampai masjid, pas pula imamnya selesai mengucapkan salam. Jadilah aku dan adik ipar @luhurkusuma siap ambil posisi di belakang buat salat Isya susulan berjemaah, berdua doang,” beber Ifan Seventeen.
Saat hendak salat, seseorang meminta Ifan Seventeen menjadi imam untuk salat mereka.
Dia ternyata menyanggupi hingga akhirnya sadar di belakang sudah banyak jemaah yang ikut salat.
“Begitu sampai di bagian ‘Aminnnn’ kenapa jadi ramai banget suaranya. Agak sedikit gugup, terharu, takut salah, akhirnya mengucap Bismillah dalam hati aku lanjutin dengan surat Al-Ikhlas (surat pendek biar aman). Begitu salam masyaAllah kaget banget ngelihat jemaah di belakangku ada kali 5 shaf ke belakang, dengan perkiraanku 1 shaf sederet 50 orangan,” beber Ifan Seventeen. (mg3/jpnn)
-
Kabupaten Tangerang4 hari ago
Ketua DPRD Kabupaten Tangerang Turun Langsung Bagikan Takjil Bersama Wartawan
-
Kabupaten Tangerang5 hari ago
Upaya Peningkatan PAD, Komisi III DPRD Kabupaten Tangerang Dukung Penuh Rencana Penyesuaian Tarif Perumdam TKR
-
Tangerang1 hari ago
Pilar Saga Dorong Peran Insinyur Muda dalam Pembangunan Tangerang Selatan Unggul dan Berkelanjutan
-
Tangerang4 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo Sambut Safari Ramadan Provinsi Banten di Tangerang Selatan
-
Tangerang6 hari ago
Safari Ramadan di Setu, Sekda Bambang Noertjahjo: Kita Perkuat Silaturahmi dan Sinergi dengan Warga
-
Tangerang3 hari ago
Pembinaan FPMT Tangerang Selatan, Pilar Saga Tekankan Peran Penting Majelis Taklim dalam Membangun Moral dan Akhlak
-
Tangerang4 hari ago
Pilar Saga Dukung Upaya Nyata Pemerintah Wujudkan Pendidikan Gratis
-
Nasional4 hari ago
InJourney Airports Siap Layani Pemudik, Buka Posko Angkutan Lebaran di 37 Bandara Mulai 21 Maret