Banten
Golkar Banten dan DPP AMPI Jalin Sinergi, Fokus Kembangkan Program Kepemudaan
Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Provinsi Banten menerima kunjungan khusus Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Angkatan Muda Pembaharuan Indonesia (AMPI) di Kota Serang, Kamis (7/9/2025). Pertemuan silaturahmi tersebut menyepakati program yang akan dilakukan bersama, terutama terkait pemberdayaan pemuda.
Rombongan DPP AMPI dipimpin oleh Muhammad Arief Rosyid Hasan. Ia membawa para aktivis Cipayung Plus yang telah bergabung dengan AMPI. Mereka diterima Ketua DPD Partai Golkar Banten Andika Hazrumy dan sejumlah pengurusnya, Ketua DPD Golkar Kabupaten Serang Fahmi Hakim, Ketua Fraksi Golkar DPRD Banten Teguh Ista’al, serta Ketua DPD AMPI Banten Tb Udrasengsana.
Menurut Arief, DPP AMPI sedang keliling dan bersilaturahmi dengan pengurus Golkar provinsi yang sudah menggelar musyawarah daerah (musda). “Kami ingin bersilaturahmi, konsolidasi AMPI daerah dan mengajak Golkar provinsi untuk punya program bersama terkait kepemudaan,” ujar Arief.
Selain itu, mantan Ketua Tim Kampanye Nasional (TKN) Fanta Prabowo-Gibran saat Pilpres ini punya misi mengajak para aktivis mahasiswa dan pemuda untuk masuk AMPI. “Kami ingin gelorakan dan mengajak para aktivitas lintas organisasi, sampai ke daerah,” ujarnya.
Sementara itu, Ketua DPD Golkar Banten Andika Hazrumy menyambut baik rencana program kepemudaan DPP AMPI. Menurutnya, saat ini Golkar Banten tengah memperkuat pemilih pemula untuk masuk Golkar.
“Saya meyakini, peran generasi muda, terutama para aktivis Cipayung plus bersama Mas Arief Rasyid ini luar biasa. Kita bersama harus jalankan program pemberdayaan pemuda,” ujar Andika.
Menurut Andika, AMPI adalah organisasi pemuda yang bisa menjadi wadah untuk menempa pemahaman, pengetahuan, dan kapasitas para pemuda di bidang politik. “AMPI diharapkan dapat menarik minat para pemuda, terutama pemilih pemula. Kita akan bangkit dengan penguatan AMPI,” tegas Andika.
Setelah terpilih menjadi Ketua Golkar Banten pada Mei lalu, Andika mengaku tengah memperkuat konsilidasi dan kesatuan para fungsionaris dan kader. “Saya ingin kekuatan kita utuh. Semua potensi harus bertahan dan terus memperkuat Partai Golkar,” pungkasnya. (fid)
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoGelar Tahun Baru 2026, Warga Kabupaten Tangerang Berempati terhadap Korban Bencana di Sumatra
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoBupati Tangerang Luncurkan Mobil Training Servis Motor dan Serahkan Bantuan Alat Service AC
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoPemkab Tangerang Kembali Salurkan Rp1,2 Miliar untuk Korban Bencana Sumatera
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoBupati Tangerang Bersama Forkopimda Pantau Pelaksanaan Ibadah Natal di Pasar Kemis
-
Jabodetabek7 hari agoLangkah Strategis UIN Jakarta Mengamankan Aset Negara melalui Pengelolaan BLU Terintegrasi
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoAman dan Kondusif, Bupati Tangerang dan Forkopimda Pantau Malam Pergantian Tahun
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoBupati Tangerang Lantik Dirops Perumda Pasar NKR
-
Kabupaten Tangerang6 hari agoBupati Tangerang Tinjau Jembatan Pertanian di Desa Badak Anom Sindang Jaya



