Kota Tangerang
Demi Masyarakat, Walikota Tangerang Siap Terima Konsekuensi

Kabartangerang.com- Polres Metro Tangerang Kota akan memeriksa Walikota, Tangerang Arief R Wismansyah terkait laporan dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) pada Selasa, 16 Juli 2019. Arief pun bersedia untuk memenuhi panggilan tersebut yang sedianya dilaksanakan Jumat, 19 Juli 2019.
“Kita enggak mau masalah ini jadi kompleks. Masalah laporan itu tidak masalah. Ini kan hak dari warga negara dan institusi. Itu akan kita hadapi dan kita juga akan menyampaikan laporan yang sama,” ujar Arief di Pusat Pemerintahan Kota Tangerang sebelum berangkat memenuhi panggilan Mendagri Tjahjo Kumolo ke Kantor Kemendagri, Jakarta, Kamis, 18 Juli 2019.
Arief menjelaskan, polemik yang tengah berkembang saat ini pun bisa membuat posisinya sebagai Wali Kota Tangerang lengser. Namun, ia menambahkan, dirinya tidak memikirkan masalah tersebut dan hanya fokus untuk kepentingan masyarakat Kota Tangerang.
“Makanya kita ambil hikmahnya. Kan saya hanya memikirkan kepentingan masyarakat. Tapi kalau itu menjadi tanggung jawab konsekuensi saya atas jabatan, ya saya siaplah. Bahkan kemarin ada pengamat yang menyebut saya bisa di berhentikan, oh saya siap,” jelasnya.
Arief menambahkan, dirinya tidak pernah haus akan jabatan. Menurutnya, jabatan yang saat ini ia peroleh merupakan titipan dari masyarakat.
“Saya enggak pernah ngejar jabatan jadi Walikota kok. Kalau saya dipercaya saya laksanakan dengan baik. Kalau sudah tidak dipercaya tidak masalah, saya ingin jadi rakyat yang masih tetap membangun Kota Tangerang ini,” katanya.(rik)
-
Tangerang6 hari ago
Safari Ramadan, Wakil Wali Kota Pilar Saga Ichsan: Momen Mempererat Silaturahmi Bersama Masyarakat Tangerang Selatan
-
Tangerang6 hari ago
Pilar Pimpin Operasi Gabungan Ramadan, Ratusan Botol Miras Disita, Tempat Hiburan Tangsel Diawasi Ketat
-
Nasional6 hari ago
Resmikan Masjid Ibadurrahman di Bogor, Menag Nasaruddin Umar: Sumber Berkah bagi Lingkungan
-
Tangerang3 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Jaga Kebersamaan dan Sinergi Membangun Tangerang Selatan
-
Tangerang5 hari ago
Benyamin Ajak Warga Tangerang Selatan Donor Darah di Bulan Ramadan
-
Tangerang5 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Gelar Lomba Inovasi Teknologi Tepat Guna 2025, Total Hadiah Rp48 Juta
-
Tangerang3 hari ago
Safari Ramadan di Pondok Aren, Pilar Saga Ajak Masyarakat Makmurkan Masjid
-
Tangerang3 hari ago
Bazar Murah Ramadan di Setu Dipadati Ribuan Warga, Pilar Saga: Ringankan Beban Masyarakat