Tangerang
Cetak SDM Unggul dan Berkualitas Pemkot Tangsel MoU dengan Universitas Terbuka
Pemerintah Kota Tangsel menjalin kembali kerjasama dengan Universitas Terbuka dalam rangka meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berkualitas.
Penandatangan kerjasama itu berlangsung di Universitas Terbuka Convention Center (UTCC), Selasa (23/8/2022)
“Ini adalah perpanjangan MoU, jadi ini bukan yang pertama buat kami, kemudian juga aplikasi dari MoU tadi sudah banyak kita lakukan di bidang pengabdian masyarakat, dari UT sudah banyak melakukan bantuan kepada Pemerintah Kota Tangerang Selatan, terlebih lagi ketika Covid kemarin,” ucap Wali Kota Tangsel, Benyamin Davnie.
Kerja sama dilakukan dalam mencetak SDM yang unggul terlebih di bidang pendidikan.
“Ke depan kami berharap bahwa akan terus kita tingkatkan kerja sama ini, terutama bagi kami adalah di bidang pengembangan sumber daya manusianya, bukan saja dari perspektif pendidikan, tetapi juga keterampilan-keterampilan yang diharapkan,” harapnya.
Terlebih, Pemerintah Kota Tangerang Selatan sudah menyiapkan beasiswa bagi masyarakat Tangerang Selatan yang kurang mampu untuk menempuh pendidikan.
Sementara itu, Rektor UT Ojat Darojat, menjelaskan, UT terus mendukung program Pemkot Tangsel.
“Karena memang UT berdiri dari amanah pemerintah sebagai perguruan tinggi yang memungkinkan seluruh masyarakat bisa akses menikmati jasa layanan pendidikan tinggi, merealisasikan sila ke-5 dari Pancasila, khususnya dalam bidang pendidikan dan juga pasal 31 UUD tentang hak mendapatkan pendidikan tinggi,” kata Ojat Darojat. (red/fid)
-
Tangerang7 hari ago
Tangerang Selatan Investment Forum 2024, Benyamin: Kita Dorong Investasi di Sektor Wisata Kesehatan
-
Tangerang4 hari ago
Catatkan Prestasi Gemilang, Pemkot Tangerang Selatan Raih APBD Award 2024 dari Kemendagri Kategori Realisasi Pendapatan Tertinggi
-
Tangerang4 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Luncurkan Calendar of Event 2025, Pilar Saga: Pariwisata Makin Semarak
-
Tangerang4 hari ago
Benyamin: MTQ Pelajar VIII Tangerang Selatan Wujudkan Karakter Islami Generasi Muda
-
Tangerang4 hari ago
Wakil Wali Kota Pilar Saga Tinjau Makan Bergizi Gratis di SMPN 19 Tangerang Selatan
-
Tangerang2 hari ago
Disperkimta Tangerang Selatan Pastikan TPU Sari Mulya Siap Dioperasikan Akhir Tahun 2024
-
Tangerang3 hari ago
Diskominfo Tangerang Selatan Raih Penghargaan dari Komdigi sebagai Implementator IPv6 Enhanced Bidang Pemerintahan Terbaik 2024
-
Tangerang2 hari ago
Sekda Bambang Noertjahjo: Pemkot Tangerang Selatan Pastikan Bahan Pokok Aman Jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025