Kota Tangerang
Berdayakan Masjid sebagai Pusat Kegiatan Sosial, Dr. Nurdin: Tak Hanya Tempat Beribadah tapi Berbagi Berkah kepada Sesama

Demikian dituturkan Penjabat (Pj) Wali Kota Tangerang, Dr. Nurdin, usai membagikan santunan kepada 42 anak yatim di wilayah RW 01 Kelurahan Pondok Bahar, Kecamatan Karang Tengah.
“Alhamdulillah, di momen liburan Peringatan Isra Mikraj dan Tahun Baru Imlek hari ini, kita kembali berkesempatan untuk bersilaturahmi dan berbagi bersama anak-anak kita di RW 01 Kelurahan Pondok Bahar. Semoga kesempatan yang membahagiakan ini, dapat terus kita tularkan dalam rangka menebar kebaikan dan kepedulian kepada sesama,” tutur Pj wali kota, dalam kegiatan santunan yang digelar di Masjid Al-Maghfiroh Pondok Bahar, Selasa sore, (28/01).
“Dan momen bahagia ini kita lakukan di tempat yang baik yakni di masjid, tentunya kita ingin agar masjid tidak hanya sebagai pusat peribadatan bagi umat muslim melainkan juga sebagai pusat peradaban dan kegiatan bagi masyarakat khususnya kegiatan-kegiatan sosial kemasyarakatan,” imbuh Pj wali kota.
Dr. Nurdin, berharap, keberadaan masjid dapat lebih dimanfaatkan untuk berbagai kegiatan yang membawa dampak serta kemaslahatan bagi masyarakat di sekitarnya.
“Selain keimanan dan ketakwaan, tentunya kepedulian sosial juga harus berbanding lurus agar kemaslahatan umat dapat terwujud sesuai dengan visi misi Kota Tangerang yakni mewujudkan masyarakat Kota Tangerang yang berakhlakul karimah dan berdaya saing,” tukas Dr. Nurdin.
Sementara itu, Wakil Ketua II DPRD Kota Tangerang, Arief Wibowo, yang turut hadir dalam kegiatan santunan, menyampaikan apresiasinya atas kepedulian dari Pj Wali Kota Tangerang kepada anak yatim dan masyarakat duafa di Kota Tangerang.
“Insya Allah, ini adalah kegiatan yang positif karena dilakukan langsung oleh Pak Pj wali kota, sebagai pemimpin beliau memberikan keteladanan bagi kita semua untuk terus membangun kepedulian sosial serta bagaimana menyelesaikan berbagai permasalahan di lingkungan kita dengan mengedepankan semangat kebersamaan,” puji Arief.
-
Tangerang5 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Tertibkan Pasar Ciputat, Pedagang Dipindahkan ke Los Gratis yang Lebih Nyaman
-
Tangerang4 hari ago
PKL Pasar Ciputat Ditertibkan, Damkar Tangerang Selatan Lakukan Penyiraman Area
-
Tangerang4 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Lakukan Pengawasan Ketat 24 Jam di Pasar Ciputat Usai Penertiban PKL
-
Tangerang4 hari ago
Sambut Baik Halalbihalal dan Rapat Koordinasi PWRI Tangerang Selatan, Benyamin: Jaga Semangat Kebersamaan, Pengabdian dan Terus Berkontribusi
-
Tangerang2 hari ago
Percepat Cakupan Imunisasi, Dinkes Tangerang Selatan Gencarkan Program PENARI
-
Tangerang2 hari ago
PT Maharaksa Biru Energi Tbk (OASA) Melalui Konsorsium IEH-CNTY Garap Proyek PSEL Cipeucang
-
Tangerang3 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Siapkan Ratusan Los Kosong Gratis di Gedung Pasar Ciputat untuk para Pedagang
-
Tangerang3 hari ago
Upaya Pengurangan Sampah, Pemkot Tangerang Selatan Terus Optimalkan Peran TPS 3R