Tangerang
Benyamin Resmikan Gedung SDN 03 Jurang Mangu Barat
Wali Kota Tangerang Selatan (Tangsel) Benyamin Davnie dengan bangga meresmikan Gedung SDN 03 Jurang Mangu Barat, Kecamatan Pondok Aren pada Kamis (20/06/2024). Pembangunan gedung sekolah ini merupakan bentuk komitmen pemerintah dalam meningkatkan kualitas pendidikan dasar di Kota Anggrek ini.
“Acara ini bukan hanya wujud dari komitmen Pemerintah Kota Tangerang Selatan dalam meningkatkan kualitas pendidikan, tetapi juga sebagai langkah strategis dalam mewujudkan sisi Kota Tangerang Selatan sebagai kota pendidikan yang unggul,” ujar Benyamin.
Proyek pembangunan SDN 03 Jurang Mangu Barat telah dilaksanakan oleh Dinas Cipta Karya dan Tata Ruang Kota Tangerang Selatan pada tahun 2023, dengan memperhatikan setiap detail untuk menyediakan sarana pendidikan yang kondusif bagi para siswa.
Gedung sekolah ini dilengkapi dengan fasilitas-fasilitas modern yang mendukung proses belajar-mengajar, menjadikannya lingkungan yang ideal untuk pengembangan potensi anak-anak.
“Kondisinya ini bangunan lama yang sudah dibangun tahun 1980-an, satu lantai, daya tampungnya terbatas, tadinya sering kebanjiran, sekarang kita tinggikan sementara sambil turap di pinggiran sungainya kita lakukan peninggian, lantainya juga kita tinggikan,” jelasnya.
Peresmian gedung ini juga merupakan upaya untuk meningkatkan kualitas pendidikan dan fasilitas umum di Kecamatan Pondok Aren secara keseluruhan. Hal ini diharapkan dapat membawa perubahan positif dalam perkembangan intelektual dan moral generasi penerus bangsa.
Pendidikan adalah pondasi utama dalam pembangunan bangsa, pendidikan dimaksudkan agar dapat membentuk generasi penerus yang cerdas, berakhlak mulia, dan siap menghadapi tantangan global. Oleh karena itu, Pemerintah Kota Tangerang Selatan terus berupaya untuk menyediakan sarana dan prasarana pendidikan yang memadai, serta lingkungan belajar yang kondusif.
“Dengan adanya SDN 03 Jurang Mangu Barat ini, kami berharap anak-anak di Kecamatan Pondok Aren dapat menikmati pendidikan yang lebih baik sejak usia dini. Pendidikan dasar yang kokoh akan menjadi pondasi bagi mereka untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi lagi,” jelasnya.
Dalam kesempatan ini juga, Benyamin mengajak semua masyarakat dan akademika di lingkungan sekolah tersebut dapat menjaga kebersihan, ketertiban dan keamanan agar proses belajar-mengajar dapat berlangsung dengan optimal.
“Kita jaga sekolah ini menjadi sekolah unggulan, yang anak-anaknya tidak usah disuruh tapi mereka langsung akan membantu orangtua muridnya, menguasai teknologi, sholatnya tidak pernah ketinggalan, lingkungannya kita jadikan lingkungan yang bersih, nyaman dan indah,” ucapnya.
Selain membangun sekolah, Pemerintah Kota Tangerang Selatan telah melakukan berbagai kegiatan pembangunan lainnya di Kecamatan Pondok Aren yakni balai warga di empat kelurahan, pembangunan sarana penunjang di dua kelurahan, termasuk perbaikan fasilitas umum, jalan, saluran air, proyek pagar pembatas, pembangunan gapura dan infrastuktur lainnya.
Benyamin menekankan bahwa semua proyek ini bukan hanya tanggung jawab pemerintah semata, melainkan juga membutuhkan dukungan aktif dari seluruh lapisan masyarakat.
“Kami berharap dengan adanya pembangunan ini, anak-anak di Kecamatan Pondok Aren dapat menikmati pendidikan yang lebih baik dan masyarakat merasakan peningkatan kualitas hidup secara keseluruhan,” pungkasnya. (fid)
-
Banten3 hari ago
HMI Cabang Serang Desak Evaluasi dan Copot Kapolda Banten
-
Tangerang3 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Raih Penghargaan Daerah Tertib Ukur dari Kementerian Perdagangan
-
Tangerang15 jam ago
Debat Kedua Pilkada Tangerang Selatan, Benyamin-Pilar Sodorkan Program Pengentasan Kemiskinan
-
Tangerang3 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Sediakan 1.078 Wifi Gratis di Ruang Publik untuk Warga