Nasional
Anies Kelamaan “Jomblo”, DPRD Harus Putuskan Pendamping Gubernur
Kabartangerang.com.COM- Ketua DPW PKS Abdurrahman Suhaimi mengatakan, lambannya pengisian kursi Wakil Gubernur DKI Jakarta sangat berdampak pada tidak maksimalnya pelayanan publik. Karenanya, dia mendorong pendamping Anies yang sudah lama dibiarkan “Jomblo” bisa segera ditentukan.
“Ya pasti mengganggu pelayanan kepada masyarakat DKI. Itu otomatis,” katanya saat dihubungi kemarin.
Akibat kekosongan itu, Gubernur DKI Anies Baswedan terpaksa bekerja sendirian. Keputusan-keputusan strategis dipikirkan sendiri oleh mantan menteri pendidikan itu.
Gubernur DKI itu juga hingga kini menunggu proses politik di DPRD DKI. “Yang harusnya dikerjakan dua orang jadi dikerjakan satu orang. Itu kan pengaruhnya,” ujarnya.
Kendati demikian, Gubenur Anies nampaknya bisa mendapatkan pendamping, mengingat anggota DPRD setempat sudah menyepakati Tata Tertib (Tatib) pemilihan wakil gubernur. “Sudah selesai. Sudah final. Seluruh peserta rapat akhirnya menerima untuk (mekanisme pemilihan Wagub) tidak dimasukan dalam pasal Tatib baru,” kata Wakil Ketua Sementara DPRD DKI Jakarta, Syarif sebelumnya.
Keputusan itu, kata dia tentu memiliki konsekwensi lanjutan. Di antaranya yang paling penting adalah mekanisme pemilihan Wakil Gubernur DKI diserahkan pada keputusan pimpinan dewan definitif.[asa]
-
Banten5 hari ago
Harlah ke-102 NU di Kabupaten Lebak Ditutup Ketua PCNU KH Asep Saefullah
-
Tangerang5 hari ago
Pedestrian Jalan Raya Ciater Selesai Direvitalisasi
-
Nasional3 hari ago
MTQ Internasional 2025, Indonesia Juara Umum
-
Tangerang6 hari ago
Puluhan Mahasiswa UNPAM Ikuti Pendidikan Bela Negara, Benyamin: Jadilah Pemuda yang Memiliki Kepedulian Terhadap Bangsa
-
Tangerang6 hari ago
Benyamin Apresiasi Milad Rumah Al-Qur’an Aqsyanna di Ciputat Timur
-
Kota Tangerang6 hari ago
Siapkan Masa Depan Sehat, Dinkes Kota Tangerang Hadirkan Skrining Catin di Seluruh Puskesmas
-
Kota Tangerang6 hari ago
Safari Pembangunan Kecamatan Jatiuwung TA. 2024, Perbanyak Fasilitas Publik Pererat Kebersamaan Warga
-
Kabupaten Tangerang5 hari ago
Satpol PP Kabupaten Tangerang Layangkan SP Ketiga ke Pemilik Bangunan Liar di Kecamatan Pagedangan