Kota Tangerang
Jelang Lebaran, Hampers Studio Snacks Jadi Buruan Warga Kota Tangerang
Momen Lebaran biasa menjadi ajang silutarahmi dengan keluarga, kerabat dan sanak famili yang sudah lama tidak bertemu. Ragam kue kering menjadi penganan yang kerap disajikan saat Hari Raya Idulfitri. Tak heran pelaku usaha kue kering pun menerima banyak pesanan jauh hari sebelum Lebaran tiba.
Salah satunya Studio Snacks yang ada di Jalan H. Ahmad, Kelurahan Margasari, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang, mulai banjir pemesanan kue kering untuk Lebaran nanti. Owner Studio Snacks Siti Nuraini mengatakan, sejak 2019 dirinya konsisten membuat aneka kue Lebaran berkualitas premium, tanpa pengawet dan 100 persen homemade.
“Alhamdulillah setiap tahunnya pemesanan kue kering selalu meningkat. Apalagi saya menyediakan hampers dengan harga murah meriah yang bisa dijadikan buah tangan saat berkunjung ke rumah saudara atau tetangga,” ucapnya, saat dihubungi Jumat (22/3/2024).
Siti pun menjelaskan, kue yang ia buat di antaranya nastar, kastengel keju, cornflakes, putri salju, cookies taro, sagu coklat, kue kacang, kue semprit, dan coco crunch. Semuanya dibanderol dengan harga terjangkau yakni Rp50 ribu per toplesnya. Sedangkan untuk hampers Lebaran terdapat empat varian kue yang bisa dipilih sendiri dengan harga Rp190 ribu saja.
“Nastar, cookies taro dan kastangel keju masih menjadi paling tinggi peminatnya. Bahkan pemesanan hampers Lebaran pun masih menjadi buruan dan sudah masuk 25 pemesanan hampers kue lebaran. Apalagi sudah termasuk box hampers dan kartu ucapan Idulfitri,” ujar Siti.
Bagi kalian yang ingin memesan kue kering atau hampers spesial Lebaran di Studio Snacks, bisa menghubungi melalui WhatsApp di nomor 0813-9880-3906, atau bisa kunjungi Instagram @studiosnacks.id. (dsw)
-
Nasional5 hari agoAsia Tenggara Siap Jadi Pusat Peradaban Islam Baru
-
Tangerang5 hari agoIkut Berkeliling, Pilar Saga Pastikan Program ‘Ngider Sehat’ Efektif Layani Warga
-
Tangerang4 hari agoAirin Rachmi Diany Ajak Kader Golkar Tangerang Selatan Harus Hadir di Tengah Masyarakat
-
Tangerang3 hari agoGelar Peringatan HSN 2025, Rektor UIN Jakarta Prof Asep Saepudin Jahar Harap Santri Terus Tingkatkan Ilmu dan Akhlak
-
Kabupaten Tangerang3 hari agoPanen Jagung Pulut di Sukamulya, Bupati Tangerang: Menjanjikan dan Bernilai Ekonomi Tinggi
-
Kabupaten Tangerang3 hari agoPeringati Hari HKG Ke-53, TP PKK Kabupaten Tangerang Komitmen Mewujudkan Asta Cita
-
Kabupaten Tangerang3 hari agoWabup Intan Kunjungi Sekolah Lansia Matuga Desa Caringin Legok
-
Kabupaten Tangerang3 hari agoBupati Dorong Mahasiswa Bersinergi dan Berkolaborasi untuk Pembangunan Daerah



