Kota Tangerang
Walikota Arief Hadiri Seminar Nasional di STISNU Nusantara

Tangerang – Walikota Tangerang Arief R. Wismansyah hadir sekaligus membuka secara resmi acara Seminar Nasional Kebangsaan dengan bertemakan “Membangun Karakter Kebangsaan Menghadapi Ancaman Ideologi Trans Nasional” di Sekolah Tinggi Ilmu Syariah Nahdlatul Ulama Kota Tangerang bertempat di Auditorium STISNU Nusantara Tangerang, Cikokol, Minggu (31/10/2021).
Dalam sambutannya, Arief menyampaikan apresiasi kepada STISNU yang telah menggelar seminar kebangsaan dalam memperingati Hari Santri 2021 guna memperluas wawasan berbangsa dan bernegara yang baik dengan menjunjung tinggi Pancasila.
“Kita sepakat bahwa Ideologi Bangsa hanya untuk Pancasila dan Pancasila inilah yang telah mewujudkan kita untuk bisa saling menghargai dan saling menghormati hidup berdampingan bersama – sama” ucap Arief.
lebih lanjut, Arief menuturkan melalui seminar ini, dapat menjaga kedamaian yang sudah dinikmati semua warga masyarakat Kota Tangerang termasuk saudara – saudara sebangsa dan setanah air dari hal yang merugikan yang dapat menghancurkan bangsa dan negara.
“Mudah – mudahan masyarakat Kota Tangerang bisa terus waspada karena begitu banyak kepentingan – kepentingan lain yang tidak menginginkan kita semua bisa kondusif, bukan saja perekonomian tapi juga aktivitas sosial budaya masyarakat ini juga harus kita jaga dan jalin bersama,” ujarnya.
“Maka nilai – nilai Bhineka Tunggal Ika itu sudah dirumuskan untuk menjadi pedoman kita untuk berbangsa dan bertanah air melalui Ideologi Pancasila,” tutur Arief.
Arief berharap dengan mempelajari segala bentuk – bentuk intrik kepentingan dalam berbangsa dan bernegara Ideologi Pancasila tetap kokoh berdiri mempersatukan kita semua.
“Semoga dedikasi akademisi STISNU Nusantara senantiasa membawa kemajuan dan keberkahan bagi Kota tangerang yang kita cintai,” pungkas Arief. (ADV)
-
Nasional4 hari ago
Asia Tenggara Siap Jadi Pusat Peradaban Islam Baru
-
Tangerang6 hari ago
Pilar Saga Ichsan Apresiasi Kreativitas UMKM di Bintaro Local-Food Festival
-
Tangerang6 hari ago
26 IKM Binaan Disperindag Tangerang Selatan Tampil di Trade Expo Indonesia 2025
-
Tangerang7 hari ago
Pemkot Tangerang Selatan Terima Kunjungan Pemkot Denpasar, Perkuat Sinergi dalam Peningkatan Mutu Pelayanan Publik
-
Tangerang4 hari ago
Ikut Berkeliling, Pilar Saga Pastikan Program ‘Ngider Sehat’ Efektif Layani Warga
-
Tangerang2 hari ago
Airin Rachmi Diany Ajak Kader Golkar Tangerang Selatan Harus Hadir di Tengah Masyarakat
-
Nasional6 hari ago
UIN Jakarta dan PUSPENMA Kemenag Dorong Inovasi Riset Nasional lewat MoRA The AIR Funds 2025
-
Kabupaten Tangerang2 hari ago
Wabup Intan Kunjungi Sekolah Lansia Matuga Desa Caringin Legok