Kota Tangerang
Rekapitulasi Suara Pemilu di Kota Tangerang Selesai
Kabartangerang.com- Rapat pleno rekapitulasi suara Pemilu 2019 di KPU Kota Tangerang akhirnya selesai, Rabu, 8 Mei 2019.
Sebelumnya, KPU Kota Tangerang masih melakukan rekapitulasi satu kecamatan lagi yakni Kecamatan Cipondoh.
Ketua KPU Kota Tangerang, Ahmad Syailendra mengatakan, seharusnya pleno ditargetkan selesai pada Selasa, 7 Mei 2019 dengan merampungkan rekapitulasi suara pada tiga kecamatan, yakni Ciledug, Tangerang, dan Cipondoh.
“Tapi Cipondoh belum terhitung, kami masih terus menunggu hasilnya hingga hari ini,” ujar Syailendra.
Syailendra menjelaskan, pleno ditingkat Kota Tangerang pun dilanjutkan pada Rabu, 8 Mei 2019, pukul 13.00 WIB. Pasalnya, ia menambahkan, pihaknya masih menunggu hasil rekapitulasi PPK Kecamatan Cipondoh.
Padahal, sebelumnya diketahui proses rekapitulasi suara tingkat kota/kabupaten sesuai dengan UU Pemilu dan PKPU harus selesai maksimal 20 hari setelah pencoblosan atau tanggal 7 Mei 2019.
Namun, pihak KPU RI pun kemudian mengeluarkan Surat Edaran No 796 tanggal 6 Mei 2019 yang memperpanjang satu hari proses rekapitulasi pleno ditingkat kota/kabupaten yang belum selesai.
“Hari ini kita sudah dapat himbauan dari KPU RI bahwa bagi PPK yang belum menyelesaikan rekapitulasinya itu bisa diteruskan paling lambat ditingkat KPU kabupaten/kota 2 hari sebelum rekapitulasi di tingkat provinsi,” katanya.
Syailendra menambahkan, proses rekapitulasi direncanakan rampung hari ini. Sehingga ketika selesai, pihaknya langsung menyampaikan salinan berita acara yang ditujukan kepada pihak peserta pemilu untuk kemudian dilanjutkan ke KPU Provinsi Banten.
“Jadi kita maksimalkan hari ini harus selesai. Ketika sudah selesai rekapitulasi kita akan dorong langsung ke provinsi,” jelasnya.(rik)
-
Jabodetabek6 hari agoAtria Hotel Gading Serpong Rayakan 15 Tahun Perjalanan dengan Berbagai Promo Menarik untuk Tamu Setia
-
Kabupaten Tangerang10 jam agoJelang Hari Pahlawan, Bupati Tangerang Kunjungi Rumah Veteran Perang
-
Tangerang6 hari agoDSDABMBK Tangerang Selatan Lakukan Penanganan Tanggap Darurat Banjir Akibat Limpasan Kali Serua di Kawasan Pondok Kacang Prima
-
Tangerang10 jam agoBenyamin: Ganti Armada Pengangkut Sampah, Pemkot Tangerang Selatan Pesan Truk Khusus Bisa Tampung Lindi
-
Kabupaten Tangerang10 jam agoResmikan Program Bedah RTLH, Wabup Intan: Wujud Komitmen Pemkab Tangerang Tingkatkan Kesejahteraan Warga
-
Kabupaten Tangerang10 jam agoJaga Ketersediaan dan Harga Bahan Pokok, Bupati Tangerang Buka Warteksi
-
Tangerang10 jam agoWali Kota Benyamin: Pemkot Tangerang Selatan Siap Kolaborasi Lintas Daerah Atasi Sampah
-
Tangerang3 hari agoPilar Saga Raih Penghargaan Pemimpin Muda Teknokratik di Ajang Kabar Banten Award



