Kota Tangerang
Rayakan Hari Pers Nasional Bersama, Pemkot Tangerang dan Insan Pers Pererat Sinergisitas
“Kunjungan teman-teman pers ini dalam rangka HPN ke 79 serta upaya menyuarakan kebebasan dan eksistensi pers di Kota Tangerang. Pemkot Tangerang dalam hal ini Diskominfo pun menyambut positif kegiatan ini serta mengajak teman-teman pers untuk dapat mempererat sinergisitas dalam penyiaran informasi untuk pembangunan Kota Tangerang yang lebih maju,” ungkap Mugiya.
Ia pun menjelaskan, di momen ini perwakilan dari insan pers juga menyampaikan sejumlah masukan untuk Pemkot Tangerang, khususnya dalam penyiaran informasi.
“kerja sama dan koordinasi yang sudah terjalin baik selama ini akan terus ditingkatkan, terutama dalam penyampaian informasi, demi untuk memajukan Kota Tangerang yang lebih baik lagi,” katanya.
Sementara itu, Ketua FORWAT Andy Lala menyatakan, aksi unjuk rasa kali ini sebagai refleksi Hari Pers Nasional dalam menyuarakan kebebasan dan eksistensi pers. FORWAT berupaya memperjuangkan hak wartawan dan Undang-Undang Pers untuk lebih ditegakkan. Tak terkecuali, keterbukaan informasi publik yang harusnya menjadi bagian pemerintah.
“Kami berharap, pers di Kota Tangerang dapat semakin dewasa dan organisasi di Kota Tangerang bisa damai dan bersatu untuk terus memberikan informasi terbaik untuk Kota Tangerang dan Indonesia. Kami juga berharap Pemkot Tangerang dapat terus bersinergi, bersama Kepala Diskominfo yang baru bisa menjalin hubungan lebih baik lagi,” katanya.
-
Nasional7 hari agoHari Guru Nasional 2025, Kemenag Siapkan Penghargaan bagi Guru Inspiratif, Inovatif, dan Berdedikasi
-
Tangerang7 hari agoDCKTR Tangsel Bangun Gedung Serba Guna Pamulang
-
Tangerang6 hari agoTangerang Selatan Raih Penghargaan Kabupaten/Kota Berkinerja Baik dalam Percepatan Penurunan Stunting
-
Nasional7 hari agoLogo dan Tema Hari Guru Nasional 2025, Merawat Semesta dengan Cinta
-
Kabupaten Tangerang1 hari agoWabup Intan Resmikan Koperasi Desa Merah Putih Sangiang Sepatan Timur
-
Jabodetabek1 hari agoRayakan Tahun Baru 2026 di Vega Hotel Gading Serpong dengan Safari Flavour Hunt
-
Tangerang7 hari agoSekda Bambang Noertjahjo Buka Kick Off Puslatcab Pekan Olahraga Provinsi ke-VII Banten 2026, Targetkan Tangerang Selatan Juara Umum
-
Tangerang4 hari agoPermudah Akses Pencari Kerja, Pemkot Tangerang Selatan Sosialisasikan Portal Digital Anti Nganggur



